Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, segera menentukan nasib striker seleksi asal Brasil, Jhonatan Mariano Bernardo. Performa sang pemain bakal kembali dievaluasi setelah tim ibu kota menggelar laga uji coba pekan depan.
Sejauh ini, status Jhonatan Bernardo masih pemain seleksi. Namun, pemain asal Brasil itu sudah dites pada Piala Presiden 2017.
Pada turnamen pramusim tersebut, Jhonatan menyumbangkan satu gol saat Persija menahan imbang tuan rumah Arema FC pada fase penyisihan Grup B.
"Jhonatan pemain bagus. Tetapi, kami masih akan memantau performanya pada laga uji coba pekan depan," kata Teco, sapaan Stefano Cugurra, Senin (20/2/2017).
Baca Juga:
- 3 Alasan Arsene Wenger Harus Tinggalkan Arsenal
- Menpora: Tak Mungkin Cuma Mengandalkan Pemain Naturalisasi
- Leicester dan 5 Contoh Kemunduran Terbesar di Dunia Olahraga
Teco memang memerlukan pertandingan uji coba untuk melihat penampilan para pemainnya. Maklum, Persija gagal menembus babak delapan besar Piala Presiden.
Akan tetapi, pihak Persija belum menentukan siapa calon lawan Ismed Sofyan dkk.
Selain Jhonatan, satu striker seleksi yang juga akan dipantau Teco ialah Raphael Pereira de Lima Camara. Nama terakhir baru datang pada sesi latihan Persija di Lapangan POR Sawangan, Senin (20/2/2017) sore WIB.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | - |
Komentar