Inter memetik kemenangan tipis 1-0 saat bertandang ke markas Bologna di Stadion Renato Dall'Ara, Minggu (19/2/2017) malam WIB. Gol semata wayang yang tercipta di partai ini diciptakan Gabriel Barbosa.
Di pertandingan ini kedua tim tidak bisa menampilkan kekuatan terbaik. Bologna tak memungkinkan memainkan Domenico Maietta (suspensi), sementara Daniele Gastaldello dan Mattia Destro sedang cedera.
Sementara itu, pelatih Inter, Stefano Pioli, juga krisis lini tengah karena absennya, Geoffrey Kondogbia dan Marcelo Brozovic, serta Ever Banega belum dalam kondisi terbaik. Belum lagi hukuman larangan bermain Mauro Icardi.
Sejak awal, pertandingan berlangsung cukup alot di tengah lapangan. Kedua tim sama-sama kesulitan mendapatkan peluang bagus mencetak gol.
Baca Juga:
- Erick Weeks Tak Dipasang, Djadjang Nurdjaman Punya Alasan
- Gol Pertama Gareth Bale dalam 88 Hari Warnai Kemenangan Real Madrid
- Minim Kreativitas, Man City Harus Jalani Laga Replay Piala FA kontra Huddersfield
Sejumlah peluang yang didapat kedua kesebelasan lebih banyak tidak menemui sasaran.
Inter lebih dulu mendapatkan peluang pada menit ke-12 saat Ivan Perisic melepaskan umpan silang ke dalam jantung pertahanan Bologna.
Namun, tembakan Rodrigo Palacio dari jarak dekat masih lebih tinggi dari mistar gawang.
Pada menit ke-39 Blerim Dzemaili mendapatkan kesempatan melepaskan tendangan dari luar kotak penalti seusai menerima umpan Simone Verdi. Akan tetapi, tembakannya itu masih sedikit melebar.
Setelah imbang tanpa gol di babak pertama, alotnya permainan di lini tengah kembali terjadi di babak kedua.
Namun, perubahan strategi Inter dengan memasukkan Ever Banega dan Gabriel Barbosa alias Gabigol menjadi angin segar bagi tim besutan Stefano Pioli.
I Nerazzurri - julukan Inter Milan - berhasil memecahkan kebuntuan serangan pada menit ke-81.
Baru tujuh menit berada di lapangan Gabigol berhasil menyarangkan bola ke dalam gawang Bologna.
Dengan memanfatkan umpan Evan Perisic, ia melepaskan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti tanpa mampu diantisipasti kiper Angelo da Costa.
90'+5 - FINISCE QUI!!!!! #BolognaInter 0-1, decisiva la rete di @gabigol!!! #FORZAINTER pic.twitter.com/Au6pIJPnVp
— F.C. Internazionale (@Inter) February 19, 2017
Gol tersebut menjadi satu-satunya torehan yang tercipta di pertandingan ini karena tak ada gol lain lahir hingga laga berakhir.
Selain itu, Inter juga mencatatkan sebagai tim dengan koleksi gol terbanyak dengan 13 gol di Serie A yang diciptakan dalam 15 menit terakhir.
13 - Inter have scored the most Serie A goals this season in the last 15 minutes of play, 13. Fighter. #InterBologna
— OptaPaolo (@OptaPaolo) February 19, 2017
Kemenangan ini membuat Inter bisa memangkas jarak dengan Napoli di posisi ketiga klasemen untuk sementara dengan sama-sama mengemas 51 poin.
Sementara itu, kekalahan ini memperpanjang catatan minus Bologna yang terjadi dalam empat pertandingan terakhir Serie A.
Bologna 0-1 Inter Milan (Gabriel Barbosa 81')
Bologna: 1-Angelo da Costa, 2-Marios Oikonomou, 35-Vasileios Torosidis, 25-Adam Masina, 15-Ibrahima Mbaye (4-Emil Krafth 64'), 5-Erick Pulgar (14-Federico Di Francesco 83'), 31-Blerim Dzemaili, 16-Adam Nagy (8-Saphir Taider 69'), 21-Bruno Petkovic, 11-Ladislav Krejci, 9-Simone Verdi.
Pelatih: Roberto Donadoni
Inter Milan: 1-Samir Handanovic, 17-Gary Medel, 25-Miranda, 24-Jeison Murillo (15-Cristian Ansaldi 55'), 6-Joao Mario, 5-Roberto Gagliardini, 33-Danilo D`Ambrosio, 87-Antonio Candreva (96-Gabriel Barbosa 74'), 8-Rodrigo Palacio (19-Ever Banega 75'), 44-Ivan Perisic, 23-Eder.
Pelatih: Stefano Pioli
Wasit: Paolo Mazzoleni
Editor | : | |
Sumber | : | - |
Komentar