Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adu Tajam 'Three Point' di Hithrow Competition 2017

By Ade Jayadireja - Minggu, 19 Februari 2017 | 22:30 WIB
Para pemenang dalam ajang Hithrow Competition di The Breeze Elite Gym, BSD City, Minggu (19/2/2017)
ADE JAYADIREJA/JUARA.net
Para pemenang dalam ajang Hithrow Competition di The Breeze Elite Gym, BSD City, Minggu (19/2/2017)

Portal berita olahraga JUARA.net menggelar kompetisi three point bertajuk Hithrow Competition di The Breeze Elite Gym, BSD City, Minggu (19/2/2017)

Sebanyak 16  tim dari delapan SMA dari Tangerang turut serta. Mereka beradu tajam dalam memasukkan bola dari luar garis tiga angka.

Di ujung kompetisi, SMAN 6 Tangerang Selatan keluar sebagai juara dengan mengalahkan SMA Saint John pada partai final.

Sementara itu, gelar Suporter Terbaik jatuh ke tangan SMAN 8.

Hithrow Competition semakin meriah dengan kehadiran tiga selebiritis anggota Happy Ballers yakni Mario Lawalata, Maria Selena, dan Udjo 'Project Pop'.

Trio Happy Ballers ditantang untuk beradu lemparan tiga angka melawan tiga peserta pilihan. Tak cuma itu, mereka juga melakoni laga three on three.


Happy Ballers bersama para peserta ajang Hithrow Competition di The Breeze Elite Gym, BSD City, Minggu (19/2/2017)(ADE JAYADIREJA/JUARA.net)

"Dengan adanya acara ini, semoga semakin banyak kompetisi basket. Pas zaman saya, sedikit sekali turnamen," ucap Udjo.

"Jarang acara seperti ini. Saya pikir ini acara yang bagus karena three point adalah salah satu senjata dalam basket," kata pria yang membintangi film Mengejar Matahari (2004) itu.


Medali untuk para pemenang Hithrow Competition yang digelar JUARA.net bersama Samsung Galaxy J Prime di BSD City, Minggu (19/2/2017)(FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET)


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X