Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (44), mengonfirmasi kesembuhan Gareth Bale (27) dari cedera pergelangan kaki.
Gareth Bale mengalami cedera pergelangan kaki dalam pertandingan Grup F Liga Champions 2016-2017 menghadapi Sporting CP di Estadio Jose Avalade, Selasa (22/11/2016).
Cedera tersebut terbilang cukup parah. Bahkan, Bale harus menjalani operasi untuk memperbaiki kerusakan yang terjadi di tendon pada pergelangan kakinya itu.
Namun, Zinedine Zidane memberikan kabar gembira kepada penggemar Real Madrid terkait kondisi terbaru Bale.
@GarethBale11, EL REGRESO (1/2)#HalaMadrid pic.twitter.com/CnrVMgQ1aO
— Real Madrid C. F. (@realmadrid) February 17, 2017
@GarethBale11: THE RETURN (2/2)#HalaMadridhttps://t.co/3w7jk5i7fH
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) February 17, 2017
"Bale telah kembali. Saya ingin memberi dia beberapa menit untuk bermain," kata Zidane.
Juru taktik berkepala plontos ini mengaku membutuhkan Bale untuk mengacak-acak lini pertahanan musuh.
Baca Juga:
- Man City Harus Bermain di Stadion Rugbi, Guardiola Angkat Bicara
- Antonio Conte Sebut 16 Tim Berpeluang Juara Piala FA
- Paul Pogba: Saya Tak Percaya Ketika Melihat Dia
"Kita semua mengenal Bale. Dia adalah pemain kunci kami. Dia memiliki kualitas, kecepatan, dan mampu memberikan ancaman untuk lawan," ucap Zidane.
"Kami semua gembira terutama dia karena bisa kembali bermain. Dia sangat bersemangat," tutur Zidane.
Musim ini, Bale telah berkontribusi terhadap 11 gol Real Madrid dari 16 penampilan di semua kompetisi. Dia sudah melesakkan tujuh gol dan empat assist!
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Realmadrid.com |
Komentar