Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Pogba: Saya Tak Percaya Ketika Melihat Dia

By Septian Tambunan - Jumat, 17 Februari 2017 | 13:28 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kanan), berbincang dengan pemain Saint-Etienne sekaligus kakaknya, Florentin Pogba, sebelum melakoni laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, 16 Februari 2017.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kanan), berbincang dengan pemain Saint-Etienne sekaligus kakaknya, Florentin Pogba, sebelum melakoni laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, 16 Februari 2017.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba (23), mengutarakan rasa sukacita yang dia alami saat bertemu kakaknya yang membela Saint-Etienne, Florentin Pogba (26), dalam laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Stadion Old Trafford, Kamis (16/2/2017).

Pertandingan tersebut dimenangi Manchester United dengan skor 3-0 berkat trigol dari Zlatan Ibrahimovic (menit ke-15, 75', 88'-pen).

Terlepas dari keberhasilan timnya meraih kemenangan, Paul Pogba bahagia karena bisa bermain melawan Florentin Pogba.

"Sebuah keajaiban. Saya tidak percaya ketika melihat dia," kata Paul Pogba kepada MUTV.

"Kami mulai tertawa dan berbincang untuk menikmati momen kebersamaan. Momen ini tak akan terjadi setiap hari," ucap dia lagi.

Paul Pogba pun mensyukuri kesuksesan Man United mengukir tiga gol tanpa balas.

Baca Juga:

"Hasil yang bagus. Kami menginginkan kemenangan, mencetak sejumlah gol, dan kami melakukannya," ujar Pogba.

"Pertandingan selanjutnya akan berjalan lebih mudah untuk kami, tetapi ini belum selesai," tutur dia lagi.

Seusai laga menghadapi Saint-Etienne, Paul Pogba mengukuhkan diri sebagai pemain dengan jumlah operan tepat sasaran terbanyak dalam ajang Liga Europa musim ini (460).


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : MUTV, Squawka


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X