Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Guardiola Minta Man City Tak Pikirkan Chelsea

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 16 Februari 2017 | 00:15 WIB
Manajer Manchester City, Josep Guardiola, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga Premier League kontra Bournemouth di Stadion Vitality, Bournemouth, Inggris, 13 Februari 2017.
GLYN KIRK/AFP
Manajer Manchester City, Josep Guardiola, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga Premier League kontra Bournemouth di Stadion Vitality, Bournemouth, Inggris, 13 Februari 2017.

 Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, mengaku tak memikirkan soal peluang menyalip Chelsea di puncak klasemen. Pep hanya ingin tim fokus meningkatkan permainan dalam setiap laga.

Man City sedang dalam perfoma bagus setelah hanya sekali menelan kekalahan dari 8 laga di semua kompetisi.

Termuktahir, The Citizens meraih kemenangan 2-0 atas Bournemouth pada laga Premier League, Senin (13/2/2017). Tambahan tiga poin membuat City naik ke peringkat kedua dengan merangkum delapan poin, atau berjarak delapan poin dari Chelsea.

Bentangan jarak tersebut membuka peluang City ke puncak klasemen. Namun, Pep tak ingin timnya terlalu jemawa.

"Hal terpenting adalah fokus. Sudah sekitar 1,5 bulan, kita membicarakan ini. Kami hanya fokus pada pertandingan demi pertandingan dan berusaha meningkatkan penampilan," kata Pep.

Fokus dalam setiap pertandingan dibutuhkan City untuk meraih hasil positif. Hal tersebut menjadi modal penting bagi City untuk menjaga persaingan dengan Chelsea.

"Selisih poin masih besar. Kami harus fokus pada pertandingan selanjutnya di Piala FA Kita lihat saja apa yang akan terjadi," tutur Pep.

Selanjutnya, Man City akan melawan Huddersfield Town pada putaran kelima Piala FA, Sabtu (18/2/2017).


Editor : Estu Santoso
Sumber : Manchester City


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X