Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera, Lukaku Tak Ikut Kamp Latihan Everton di Dubai

By Verdi Hendrawan - Rabu, 15 Februari 2017 | 23:16 WIB
Reaksi striker Everton, Romelu Lukaku, saat merayakan golnya ke gawang Bournemouth dalam laga Premier League di Goodison Park, Liverpool, 4 Februari 2017.
ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES
Reaksi striker Everton, Romelu Lukaku, saat merayakan golnya ke gawang Bournemouth dalam laga Premier League di Goodison Park, Liverpool, 4 Februari 2017.

Striker Romelu Lukaku belum bergabung dengan skuat Everton yang melakukan training camp atau kamp pelatihan di Dubai pada 14-18 Februari. Pemain berusia 23 tahun itu justru pulang ke Belgia.

Everton melakukan training camp di Dubai dengan tujuan menghadirkan suasana baru kepada tim dan berlatih di tempat yang lebih hangat.

Selain itu, hal ini juga bisa dilakukan The Toffees karena memiliki waktu libur panjang.

Everton tidak akan bertanding selama 14 hari ke depan setelah tersingkir dari Piala FA yang akan kembali bergulir pada akhir pekan ini akibat takluk 1-2 dari Leicester City pada ronde ketiga, Sabtu (7/1/2017).

Kesempatan ini sangat bagus untuk digunakan Everton dalam mempersiapkan dan meningkatkan kinerja para pemainnya menghadapi Sunderland, Sabtu (25/2/2017).

Namun, Lukaku yang merupakan andalan utama Manajer Ronald Keoman di lini serang justru tidak bisa ikut.

Lukaku tidak ikut rombongan ke Dubai akibat mengalami cedera betis yang didapat pada pertandingan pekan ke-25 Premier League kontra Middlesbrough, Sabtu (11/2/2017), meski ia tampil penuh pada pertandingan tersebut.

Baca Juga:

"Romelu Lukaku tidak bisa ikut melakukan perjalanan ke kamp pelatihan Everton di Dubai karena masalah betis yang membutuhkan pengobatan," tulis ofisial Everton di situs resmi klub.

"Striker 23 tahun itu akan mengunjungi dokter di Belgia pada pekan ini, meskipun masalahnya tidak terlalu serius dan dia akan fit untuk pertandingan Premier League menghadapi Sunderland pada Sabtu, 25 Februari."

Selain Lukaku, pemain Everton lainnya yang tidak bisa ikut training camp di Dubai adalah Yannick Bolasie. Pemain berusia 27 tahun itu baru pulih dari cedera lutut jangka panjang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Evertonfc.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X