Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Darurat Bek Kanan

By Rabu, 15 Februari 2017 | 09:48 WIB
Pemain sayap Barcelona, Aleix Vidal, ditandu keluar lapangan akibat mengalami cedera dalam laga La Liga kontra Deportivo Alaves di Stadion Mendizorroza, 11 Februari 2017.
CESAR MANSO / AFP
Pemain sayap Barcelona, Aleix Vidal, ditandu keluar lapangan akibat mengalami cedera dalam laga La Liga kontra Deportivo Alaves di Stadion Mendizorroza, 11 Februari 2017.

Perjumpaan Alaves vs Barcelona pada pekan ke-22 La Liga 2016-2017 disebut sebagai ajang kedua kubu untuk lebih saling mengenal sebelum mereka bertemu lagi di final Copa del Rey pada 27 Mei nanti. Hanya, pada partai puncak Copa del Rey, Barca sudah pasti akan menampilkan wajah berbeda.

Penulis: Sem Bagaskara

Blaugrana tak akan bisa memainkan salah satu aktor utama kemenangan 6-0 atas Alaves di pekan ke-22 La Liga (11/2/2017), Luis Suarez.

Penyerang beralias El Pistolero itu terkena skors akibat kartu merah yang ia terima di laga semifinal leg II versus Atletico Madrid.

Alasan serupa juga menghalangi Sergi Roberto untuk tampil. Daftar pemain absen Blaugrana di final Copa del Rey kini memanjang seiring cedera parah yang menimpa Aleix Vidal.

Vidal mengalami cedera pergelangan kaki usai menerima tekel keras Theo Hernandez di partai melawan Alaves akhir pekan silam.

Bek kanan berusia 27 tahun tersebut diprediksi harus menepi sampai lima bulan ke depan. Artinya, musim 2016-2017 berakhir lebih dini buat Vidal.


Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne (kiri), berebut bola dengan gelandang Barcelona, Sergi Roberto, dalam laga lanjutan Grup C Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, pada 1 November 2016.(OLI SCARFF/AFP)

 

Sergi Roberto terlilit skors dan Vidal didera cedera. Barca dipastikan tanpa bek kanan andalan di final Copa del Rey mendatang.

"Saya sangat sedih menyikapi cedera Vidal, terkait bagaimana hal itu terjadi dan dampaknya kepada dirinya dan tim," kata pelatih Barcelona, Luis Enrique.

Final Copa del Rey masih berjarak tiga bulan lagi. Akan tetapi, bukan berarti Enrique tak perlu repot-repot mencari pengganti Vidal.

Barca masih harus bertempur di La Liga dan Liga Champions. Tidak bijaksana jika Enrique terus-menerus memeras tenaga Sergi Roberto di sisi kanan pertahanan.

Baca Juga:

Apabila terlalu banyak diforsir tenaganya, bisa-bisa Sergi Roberto kelelahan dan malah menyusul Vidal ke ruang terapi. Solusi paling mudah yang dimiliki Enrique adalah mengorbitkan talenta dari akademi.

Media yang berbasis di Catalonia, Sport, melansir bahwa Enrique sudah menentukan pengganti untuk Vidal. Figur yang dimaksud adalah Nili Perdomo.

Nili dipromosikan dari Barcelona B. Pesepak bola berusia 22 tahun itu bukanlah pilihan utama di sisi kanan pertahanan Barcelona B.

Pelatih Barca B, Gerard Lopez, lebih sering menurunkan Sergi Palencia. Akan tetapi, karakter Nili disebut lebih cocok dengan sepak bola yang ingin diperagakan Enrique.

 

 

 

Transfer

Solusi lain adalah memanfaatkan skuat yang sudah ada. Seiring cedera yang menimpa Vidal, Blaugrana kini tak memiliki bek kanan murni. Sergi Roberto sejatinya adalah gelandang.

Ia disulap Enrique menjadi bek kanan. Perlakuan yang sama bisa diberikan sang pelatih kepada Javier Mascherano.

Mascherano sempat beberapa kali menempati sisi kanan pertahanan. Tapi, tenaga Mascherano sepertinya lebih dibutuhkan di sektor tengah atau sentral pertahanan.

Opsi terakhir yang bisa dilakukan Barca untuk mengatasi krisis bek kanan adalah kembali membuka jendela transfer. Karena Vidal cedera panjang, Blaugrana diperbolehkan membeli pemain baru.


Bek Juventus, Martin Caceres, menggendong anak bungsunya saat merayakan kemenangan timnya atas Sampdoria dalam laga lanjutan Serie A 2015-2016 di Stadion Juventus Arena, Turin, pada 14 Mei 2016.(VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Ketentuannya, target Barca harus bermain di ranah Spanyol. Rumor yang berembus menyebut bahwa Blaugrana kembali melakukan pendekatan kepada bek kanan Valencia asal Portugal, Joao Cancelo.

Nama berkualitas lain yang bisa masuk daftar beli Barca adalah Mario Gaspar (Villarreal) dan Mariano Ferreira Filho (Sevilla).

Akan tetapi, butuh usaha ekstra keras plus dana yang tak sedikit untuk merayu klub-klub tadi agar mau melepas pemain pada periode unik seperti ini.

Karena itu, Barca perlu melihat beberapa pemain berstatus bebas transfer alias tanpa klub yang bisa direkrut kapan saja.

Kategori pemain ini menyediakan beberapa pilihan menarik, seperti Martin Caceres (29 tahun), Maicon (35), Cicinho (36), hingga Jorge Bosingwa (34).

Permainan cantik yang konsisten diperagakan Barcelona memang terasa menyebalkan buat lawan. Tak heran jika Barca kerap menjadi sasaran kemarahan musuh.

Menurut Marca, Barcelona merupakan salah satu tim La Liga yang paling sering menerima pelanggaran, tepatnya 16 kali per laga.

Enrique pantas geram karena rata-rata wasit hanya mencabut satu kartu saban enam pelanggaran yang diterima Lionel Messi dkk.

"Melihat pemain mengalami cedera serius terasa tidak menyenangkan bagi semua orang. Kami mesti berpikir untuk memperbaiki suasana hati Vidal," kata Enrique.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X