AS Monaco mengamuk dalam lanjutan Ligue 1 pekan ke-25, Sabtu (11/2/2017). Mereka menggilas Metz dengan skor 5-0, lagi-lagi disertai penampilan gemilang penyerang tajamnya, Radamel Falcao.
Radamel Falcao terus menunjukkan ketajamannya bersama AS Monaco. Teranyar, pria Kolombia beralias El Tigre (Si Macan) ini mencetak dua gol ke gawang Metz (menit ke-10, 55').
Torehan Falcao lahir melalui proses yang nyaris sama, tetapi dari sisi berbeda. Gol pertama muncul setelah dia membelokkan umpan silang Almamy Toure dari sisi kanan.
Falcao kemudian membelokkan crossing Benjamin Mendy dari sayap kiri guna mencetak gol keduanya.
Torehan dwigol Sang Macan spesial karena terjadi sehari setelah momen perayaan ulang tahunnya yang ke-31 pada 10 Februari.
Kini Falcao sudah mencetak 16 gol hanya dari 19 penampilan di Ligue 1 musim 2016-2017.
Happy 31st birthday to Radamel Falcao!
He's scored 180 goals in 266 games in all competitions since moving to Europe. Top-class record. pic.twitter.com/khxRuKn0A3
— Squawka Football (@Squawka) February 10, 2017
Baca Juga:
- Leicester dan 5 Contoh Kemunduran Terbesar di Dunia Olahraga
- Momen JUARA: Gol Penalti Antonin Panenka di Final Piala Eropa 1976
- Firman Utina Merasa Jadi Muda Lagi
Pesona tak kalah memikat ditunjukkan remaja berusia 18 tahun milik Monaco, Kylian Mbappe-Lotin. Striker belia itu bahkan lebih hebat dari Falcao karena mengukir tiga gol lain AS Monaco ke gawang Metz.
Hat-trick Mbappe terjadi masing-masing pada menit ke-7, 20', dan 50'. Personel timnas Prancis U-19 itu kini telah mengukir dua kali hat-trick buat tim senior Monaco.
Secara makro, kegemilangan Falcao dan Mbappe di laga ini krusial buat mengamankan Monaco di puncak klasemen. Berkat kemenangan telak atas Metz ini, ASM telah mengemas 58 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | - |
Komentar