Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Benarkah Arsenal Diam-diam Siapkan 4 Kandidat Pengganti Wenger?

By Ade Jayadireja - Sabtu, 11 Februari 2017 | 17:36 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga ronde ketiga Piala FA kontra Preston North End di Stadion Deepdale, Preston, Inggris, 7 Januari 2017.
MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga ronde ketiga Piala FA kontra Preston North End di Stadion Deepdale, Preston, Inggris, 7 Januari 2017.

Arsenal mulai bersiap menghadapi potensi kepergian Manajer Arsene Wenger. Kabar yang beredar di Inggris menyebut klub berjulukan The Gunners itu sudah punya empat kandidat nakhoda anyar.

Kontrak Arsene Wenger bersama Arsenal akan kedaluwarsa pada Juni 2017. Hingga sekarang, pria asal Prancis itu belum menunjukkan tanda-tanda bakal meneken perjanjian kerja baru.

Bukan cuma masalah kontrak, sikap negatif fans Arsenal juga disinyalir akan mendorong Wenger untuk pergi dari Emirates Stadium.

Wenger didera cemoohan dan kritik pascakekalahan 1-3 Arsenal dari Chelsea di Stamford Bridge, Sabtu (4/2/2017).

Suporter membentangkan spanduk bertuliskan "Cukup, Waktunya Pergi" dengan maksud meminta sang pelatih segera lengser.


Suporter Arsenal membentangkan tulisan yang menyindir pelatih The Gunners, Arsene Wenger, dalam laga di kandang Chelsea, Stamford Bridge, London, 4 Februari 2017.(CLIVE ROSE/GETTY IMAGES)

Baca juga:

Menyusul dua problem di atas, Arsenal dikabarkan mulai mencari pelatih baru.

Laporan Mirror menyebut Thomas Tuchel menjadi kandidat utama dari empat nama yang dipersiapkan klub untuk mengantikan Wenger.

Tuchel meraih reputasi sebagai pelatih berprospek cerah sejak menggantikan Juergen Klopp di Borussia Dortmund.

Pada musim 2016-2017, ia membawa timnya bertengger di posisi keempat klasemen Bundesliga setelah melewati 19 pertandingan.

Tiga nama lain yang dikabarkan masuk radar Arsenal adalah Massimiliano Allegri dari Juventus, Roger Schmidt (Bayer Leverkusen), dan Leonardo Jardim (AS Monaco).

Siapa pun pelatih yang terpilih nanti, pasti akan mendapat tuntutan dari fans Arsenal untuk segera menyudahi puasa gelar Premier League yang telah berlangsung selama 12 tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X