Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Napoli Lompati Roma dan Optimistis Tatap Real Madrid

By Beri Bagja - Sabtu, 11 Februari 2017 | 05:13 WIB
Emanuele Giaccherini (kanan) merayakan golnya bersama Dries Mertens untuk Napoli saat menghadapi Genoa dalam laga Serie A di San Paolo, Napoli, 10 Februari 2017.
FRANCESCO PECORARO/GETTY IMAGES
Emanuele Giaccherini (kanan) merayakan golnya bersama Dries Mertens untuk Napoli saat menghadapi Genoa dalam laga Serie A di San Paolo, Napoli, 10 Februari 2017.

SSC Napoli membuka lanjutan Serie A pekan ke-24 dengan kemenangan 2-0 atas Genoa di San Paolo, Jumat (10/2/2017) atau Sabtu dini hari WIB. Hasil itu membuat mereka naik ke posisi kedua di klasemen sementara.

Dua gol kemenangan Napoli muncul pada babak kedua. Masing-masing dilesakkan oleh Piotr Zielinski (menit ke-50) dan Emanuele Giaccherini (68').

Gol Zielinski lahir melalui sepakan langsung kaki kiri dari dalam kotak penalti. Ia menyambar bola liar yang disapu bek lawan.

Adapun torehan Giaccherini muncul dari umpan datar Dries Mertens di muka gawang setelah nama terakhir mengecoh pemain-pemain lawan secara gemilang. 

Baca Juga:

Kemenangan ini membuat Napoli meraih 51 poin setelah melahap 24 partai.

Pasukan Maurizio Sarri menjadi runner-up sementara di bawah Juventus (57 poin) dan sukses melompati Roma (50) sebelum dua rival itu mentas pada Minggu (12/2/2017).

Hasil positif atas Genoa juga membuat skuat Napoli bisa optimistis dan tenang menatap laga krusial versus Real Madrid di leg I babak 16 besar, Rabu (15/2/2017).


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X