Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicari! Pemain dengan Dua Kriteria Idaman Luis Milla

By Segaf Abdullah - Sabtu, 11 Februari 2017 | 01:07 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Luis Milla (jaket merah) bersama staf kepelatihannya dr Syarief Alwi, Miguel Gandia, Bima Sakti, Eduardo Perez, serta Bayu Putra (dari kiri ke kanan) di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta, Kamis (9/2/2016).
SEGAF ABDULLAH/JUARA.NET
Pelatih timnas Indonesia, Luis Milla (jaket merah) bersama staf kepelatihannya dr Syarief Alwi, Miguel Gandia, Bima Sakti, Eduardo Perez, serta Bayu Putra (dari kiri ke kanan) di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta, Kamis (9/2/2016).

Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti (41), membeberkan kriteria pemain yang diinginkan pelatih Luis Milla Aspas (50). Dua aspek kecakapan pemain bakal mendapatkan perhatian khusus juru taktik asal Spanyol itu.

Hal itu dikatakan Bima Sakti selepas sesi temu perkenalan pelatih timnas Indonesia di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2017).

"Milla menginginkan pemain yang punya kecepatan dan memiliki visi bermain. Pemain tersebut harus pintar dan bisa mengambil keputusan terbaik di dalam lapangan," ucap Bima kepada wartawan.

Bima juga mengungkapkan bahwa nama-nama jebolan timnas Indonesia atau Indonesia U-23 terdahulu juga masuk dalam pantauan. Tentu, yang usianya tidak melebihi 22 tahun.

"Milla lebih suka timnya bermain dengan operan pendek. Lalu, banyak metode kepelatihannya yang fokus kepada transisi bertahan ke menyerang atau pun sebaliknya," kata dia.

Baca juga:

Bima Sakti dipercaya PSSI sebagai asisten Luis Milla. Sebelumnya, legenda hidup timnas Indonesia itu menjadi pemain merangkap asisten pelatih di Persiba Balikpapan.

Selain Bima, Eduardo Perez, yang juga merangkap sebagai pelatih kiper, juga bakal menjadi tangan kanan Milla di timnas Indonesia dan Indonesia U-23.

Memantau pemain, Bima langsung ditugaskan memantau Grup C Piala Presiden yang berlangsung di Bandung.

Nama-nama pemain yang terjaring dari hasil pantauan bakal diseleksi kembali. Dijadwalkan, seleksi tahap pertama akan digelar di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang pada 22-24 Februari 2017.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X