Borussia Dortmund sukses membekap Darmstadt 6-0 pada duel pertama di Bundesliga 2016-2017. Pesta Die Schwarzgelben bisa saja terulang mengingat mereka bersenjatakan duo maut: Pierre-Emerick Aubameyang dan Ousmane Dembele.
Penulis: Sem Bagaskara
Bundesliga 2016-2017 baru berumur tiga pekan, Darmstadt sudah mendapatkan pukulan sangat keras yang membuat mereka limbung. Klub beralias Die Lilien (Si Lili) itu kalah enam gol tanpa balas oleh Dortmund di Westfalenstadion.
Padahal, waktu itu Dortmund menyimpan Aubameyang, ujung tombak andalan mereka. Penyerang asal Gabon tersebut hanya menikmati pesta gol yang dibuat rekan-rekannya dari bangku cadangan.
Kini, Aubameyang tentu berhasrat terlibat langsung dalam upaya Dortmund mengulang hasil gemilang pada pertemuan pertama melawan Darmstadt. Kans Dortmund kembali berpesta sangat besar.
Tuan rumah Darmstadt belum jua beranjak dari krisis hasil. Die Lilien hanya meraih sebiji angka dalam 11 partai pamungkas Bundesliga. Darmstadt sepertinya bakal menjadi santapan empuk bagi Aubameyang dan partner terbaiknya, Ousmane Dembele.
Aubameyang dan Dembele membentuk kolaborasi luar biasa. Kemenangan 1-0 Die Schwarzgelben atas RB Leipzig pekan silam ditentukan oleh dua orang itu.
Baca Juga:
- Hadapi Persib, Pelatih Persiba Siapkan Perubahan Formasi
- Ini Besaran Pemotongan Gaji Pemain Leicester Jika Terdegradasi
- Pelatih Persija Suka Karakter Pekerja Keras Sutanto Tan
Dembele meliuk-liuk di sisi kiri pertahanan RB Leipzig dan mengirimkan umpan silang ke area kotak penalti. Aubameyang tampil sebagai pahlawan kemenangan Dortmund atas RB Leipzig usai dirinya sukses menyambar operan Dembele. Musim ini, Dembele sudah menyediakan enam assist buat Aubameyang di liga.
"Tentu kami bisa finis di posisi kedua, tetapi kami mesti bekerja sekeras hari ini. Setiap pemain benar-benar memberikan segalanya," kata Aubameyang di situs Bundesliga usai duel melawan RB Leipzig.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar