Mantan petinju kelas Welterweight asal Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr, berencana melakukan lawatan ke Inggris para Maret 2017. Pada kunjungannya ini, pemilik rekor 49 pertandingan tak terkalahkan itu ingin bertemu dengan skuat Leicester City.
Mayweather pensiun dari dunia tinju setelah meraih kemenangan ke-49 dengan mengalahkan Andre Berto pada September 2015.
Torehan tersebut menyamai rekor legenda tinju dari kelas Heavyweight, Rocky Marciano.
Setelah memutuskan pensiun, banyak fans yang masih merindukan Mayweather. Hal ini dimanfaatkan mantan petinju berjulukan Money itu dengan menggelar rangkaian jumpa fans.
Di Inggris, Mayweather berencana akan mengunjungi tiga kota, yaitu Leicester, Liverpool, dan London. Pada lawatannya di kota pertama, pria yang terlahir dengan nama Floyd Joy Sinclair itu memiliki harapan lain selain meraup uang dari fans.
Promotor Shane Whitfield mengatakan bahwa Mayweather berharap bisa bertemu dengan para pemain Leicester City. Hal ini dikarenakan keberhasilan The Foxes menjuarai Premier League 2015-2016.
"Baru-baru ini saya telah berbicara dengan perwakilan Mayweather dan Floyd mengatakan kepada mereka bahwa ia ingin bertemu dengan skuat Leicester City," kata Whitfield dikutip dari Sky Sports.
Baca Juga:
- Saran dari Ivanovic Jika Pemain Man United Ingin Mendapat Kepercayaan Mourinho
- Anak Rivaldo Kembali Berkarier di Sepak Bola Eropa
- Kala Cristiano Ronaldo Selamatkan Nyawa 80 Anjing
"Keberhasilan Leicester City memenangkan Premier League benar-benar menjadi berita yang mendunia dan saya berharap mereka (pemain Leicester) bisa memenuhi harapannya," tuturnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar