Hadirnya Marcos Flores di barisan tengah Bali United pada musim kompetisi Liga 1 2017 menjadi jaminan permainan indah yang diinginkan fans klub berjulukan Serdadu Tridatu.
Betapa tidak, dalam tiga kali sesi game internal di Stadion Kapten I Wayan Dipta, ekspatriat asal Argentina ini memperlihatkan kualitas sebenarnya sebagai pelayan terbaik untuk barisan depan tim keduanya ini selama berkarier di Tanah Air. Sebelumnya, dia pernah membela Persib Bandung.
Kepada JUARA, Marcos Flores merasa yakin lini tengah Bali United musim ini bakal lebih kuat. Apalagi di sektor tersebut ada 4 gelandang jangkar produk lokal macam Fadhil Sausu, I Gede Sukadana, Syakir Sulaiman dan pendatang baru M Taufik.
"Saya sangat yakin kami pada musim ini akan sangat kuat di tengah. Ada kapten Fadhil, Sukadana, Syakir dan Taufik yang saya sudah kenal baik permainannya saat sama-sama di Persib. Mereka semua pekerja keras dan kuat merebut bola. Ini sangat bagus buat saya untuk fokus memberi layanan kepada striker," ujar Marcos.
Hadirnya pemain blasteran Indo-Belanda, Irfan Bachdim juga disebutnya bisa membuat serangan Bali United lebih bervariasi.
"Dia (Irfan) sangat bagus dalam bergerak mencari dan membuka ruang. Saya rasa kami akan bagus dalam berkolaborasi nanti," ucapnya.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | - |
Komentar