Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jonatan Christie Matangkan Diri Sebelum Djarum Superliga 2017

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 1 Februari 2017 | 20:24 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Jonatan Christie, menghadiri konferensi pers Djarum Superliga 2017 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (1/2/2017).
NUGYASA LAKSAMANA/JUARA.net
Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Jonatan Christie, menghadiri konferensi pers Djarum Superliga 2017 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (1/2/2017).

Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Jonatan Christie, tergabung di klub Musica Champions pada Djarum Superliga 2017. Saat ini, ia tengah mematangkan persiapan menjelang ajang tersebut.

Djarum Superliga 2017 bakal berlangsung di DBL Arena, Surabaya pada 19 hingga 26 Februari mendatang. Kejuaraan ini diikuti pula oleh sejumlah pebulu tangkis kelas dunia.

Jonatan mengaku antusias dan telah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin.

"Seperti biasa, saya banyak melakukan persiapan dengan mengikuti ajang seperti grand prix gold," ujar Jonatan saat ditemui di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (1/2/2017).

"Mungkin nanti akan ada latihan bareng. Paling pematangannya di situ saja," tutur pemuda berusia 19 tahun itu menambahkan.

Jonatan tergabung di Musica Champions bersama sejumlah pemain papan atas dunia yakni Lee Chong Wei (Malaysia), Lee Yong-dae (Korea Selatan), dab Marc Zwiebler (Jerman).

Adapun pebulu tangkis lokal selain Jonatan di antaranya adalah Muhammad Rian Ardianto, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira, dan Anthony Sinisuka Ginting.

Musica Champions merupakan juara umum regu putra pada Djarum Superliga 2015 yang digelar di GOR Lila Buana, Bali.

"Bagi saya, Djarum Superliga adalah sebuah tantangan," ucap Jonatan.

Berdasarkan hasil undian, Musica tergabung di Grup A bersama Mutiara Cardinal Bandung, Tjakrindo Masters Surabaya, Hitachi (Jepang), dan USM Blibli.com Semarang.

[video]http://video.kompas.com/e/5302344747001_v1_pjuara[/video]


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X