Persegres Gresik United terus memantapkan timnya dengan melakukan uji coba jelang Piala Presiden 2017.
Setelah mengalahkan Persebo Bondowoso dengan skor 2-1 pada uji coba pertama, laga pemanasan akan mereka lakukan lagi Rabu (1/2/2017).
Mereka akan melakukan uji coba kedua ini kontra Perseru Serui di Stadion Tri Dharma, Gresik.
Pelatih Persegres, Hanafi tidak mau timnya hanya sekedar numpang lewat pada turnamen pra-musim itu. Untuk itu, eks pelatih Perseru ini terus memperbanyak uji coba bagi Agus Indra dkk sebelum berangkat ke Sleman.
”Secara keseluruhan, per individu pemain sudah bagus dan kerja sama tim sudah ada peningkatan."
Pelatih Persegres, Hanafi
”Selain latihan, kami bisa melihat kerja sama tim dengan melakukan ujicoba. Di sini, kami akan tahu mana yang harus diperbaiki sebelum ikut turnamen,” kata Hanafi.
Selain itu, Hanafi mengakui secara individu para pemainnya sudah bagus, tinggal menerapkan pola permainan dan strategi bermain yang sesuai dengan kebutuhan tim.
”Secara keseluruhan, per individu pemain sudah bagus dan kerja sama tim sudah ada peningkatan. Kami tinggal menerapkan strategi bermain,” ucapnya.
Baca juga:
- Daftar Sementara Pemain Asing 18 Klub Liga 1 Musim 2017
- Daftar 18 Kabinet Pelatih Klub Level Atas Liga Indonesia Musim 2017
- Tips Fantasy Premier League Pekan Ke-23, Zlatan atau Alexis?
Pada latihan di Stadion Gelora Joko Samudro, Selasa (31/1/2017), tim berjulukan Kebo Giras ini sudah memiliki pemain baru.
Klub yang didukung kelompok suporter Ultrasmania ini resmi mengikat dua bek anyar, Herwin Tri Syahputra dan Abdul ’Abanda’ Rahman.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar