Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Emmanuel Adebayor Resmi Dipinang Klub Turki

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 31 Januari 2017 | 20:15 WIB
Penyerang asal Togo, Emmanuel Adebayor (tengah), diperkenalkan sebagai pemain baru Istanbul Basaksehir pada Selasa (31/1/2017).
Dok. Istanbul Basaksehir
Penyerang asal Togo, Emmanuel Adebayor (tengah), diperkenalkan sebagai pemain baru Istanbul Basaksehir pada Selasa (31/1/2017).

Mantan striker Arsenal dan Manchester City, Emmanuel Adebayor, akhirnya resmi bergabung ke klub asal Turki, Istanbul Basaksehir.

Emmanuel Adebayor, yang memperkuat tim nasional Togo di Piala Afrika 2017, menyepakati kontrak 1,5 tahun di Basaksehir. Dia akan mengenakan nomor punggung 26.

Pemain 32 tahun itu telah menjalani pemeriksaan medis di Rumah Sakit Medipol pada Selasa (31/1/2017) pagi waktu setempat.

"Saya ditawari proyek yang sangat menarik. Saya pun ingin menjadi bagian dari tim ini," ujar Adebayor seperti dilansir situs resmi Basaksehir.

Sebelum bergabung ke Basaksehir, Adebayor sempat berstatus tanpa klub setelah kontraknya bersama Crystal Palace berakhir pada 30 Juni 2016.

Ia pun dikabarkan melakukan pembicaraan serius dengan Olympique Lyon pada awal Januari ini. Namun, mereka tak menemukan kesepakatan.

Basaksehir merupakan klub Turkish Super Lig yang sedang menduduki urutan kedua pada klasemen sementara.

Mereka telah mengoleksi 42 poin, atau hanya terpaut dua angka dari Besiktas yang kini menempati singgasana puncak klasemen.

Basaksehir adalah klub kedelapan dalam karier profesional Adebayor. Sebelumnya ia membela Metz, Monaco, Arsenal, Manchester City, Real Madrid, Tottenham Hotspur, dan Crystal Palace.

Ia pernah membawa Monaco menjadi runner-up pada ajang Liga Champions 2003-2004, serta mempersembahkan Copa del Rey untuk Real Madrid.

Namun secara statistik, Adebayor paling sukses saat di Arsenal. Di sana, dia sanggup menorehkan 62 gol dan 22 assist dari 142 laga.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Istanbul Basaksehir


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X