Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez Masih Disibukkan dengan Masalah Tahun Lalu

By Selasa, 31 Januari 2017 | 08:50 WIB
Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez, menunggu di garasi tim saat turun pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (30/1/2017).
MANAN VATSYAYANA/AFP PHOTO
Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez, menunggu di garasi tim saat turun pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (30/1/2017).

Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez, mengatakan bahwa timnya masih belum bisa mengatasi masalah motor yang mereka hadapi pada 2016.

Pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (30/1/2017), Marquez hanya berada di urutan ke-9 pada daftar pencatat putaran tercepat.

Tahun lalu, Marquez sangat kesulitan saat keluar dari tikungan. Honda harus mengubah filosofi mereka soal mesin demi bisa mengatasi masalah tersebut. Namun, hingga hari ini, hasilnya belum terlihat.

"Belum, tidak," jawab Marquez ketika ditanya apakah masalah mesin motornya sudah diperbaiki seperti yang dia inginkan.

"(Hari ini) kami mencoba mesin untuk meningkatkan akselerasi dan kecepatan. Kami sedikit mendapatkan peningkatan pada akhirnya," kata Marquez.

"Namun, masalah dengan akselerasi adalah bahwa jika kami tidak bisa memaksimalkannya, tidak akan ada guanya punya power lebih," kata pebalap 23 tahun tersebut.

"Jadi, kami mencoba mengatasi masalah wheelie dan hal lainnya yang membuat kami sakit kepala tahun lalu," ujar dia menambahkan.

Sepanjang sesi berdurasi delapan jam ini, Marquez hanya mencoba satu motor untuk musim ini. Dia banyak menghabiskan waktu berada di garasi, sementara timnya melakukan beberapa penyesuaian.

"Ada satu motor yang pada dasarnya merupakan motor tahun lalu dengan perubahan kecil. Namum, kami fokus pada motor baru karena banyak yang harus dikerjakan, dan disesuaikan dengan mesin baru karena karakteristiknya berbeda," kata pebalap 23 tahun tersebut.

Meski mengaku bahwa situasinya saat ini belum ideal, Marquez tetap melihat bahwa secara umum hari pertama tes di Sirkuit Sepang berjalan positif.

Marquez dan pebalap lainnya masih punya dua hari untuk menguji motor mereka di Sirkuit Sepang, 31 Januari-1 Februari.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Motorsport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X