Indonesia gagal membawa pulang gelar dari turnamen bulu tangkis Syed Modi International 2017 yang berlangsung di Babu Banarasi Das Indoor Stadium, Lucknow, India, 24-29 Januari.
Indonesia meloloskan satu wakil dari nomor tunggal putri pada babak final turnamen grand prix gold ini, Minggu (29/1/2017).
Namun, Gregoria Mariska tak bisa mengimbangi permainan unggulan pertama yang juga merupakan wakil tuan rumah, Pusarla Venkata Sindhu.
Setelah bertanding selama 30 menit, Gregoria kalah 13-21, 14-21.
Selain meraih gelar lewat Sindhu, India juga mendapatkan titel dari nomor tunggal putra lewat Sameer Verma dan dari nomor ganda campuran lewat Pranaav Jerry Chopra/Reddy N Sikki.
Gelar juara dari nomor ganda putri dan ganda putra jatuh ke tangan pemain-pemain Denmark yaitu Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen dan Mathias Boe/Carsten Mogensen.
Berikut ini hasil laga final turnamen Syed Modi International 2017.
WD: Kamilla Rytter JUHL/Christinna PEDERSEN (DEN/1) vs Ashwini PONNAPPA/REDDY N Sikki (IND/1) 21-16, 21-18
MD: Mathias BOE/Carsten MOGENSEN (DEN/1) vs LU Ching Yao/YANG Po Han (TPE/8) 21-14, 21-15
MS: Sameer VERMA (IND/8) vs SAI PRANEETH B (IND/9) 21-19, 21-16
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar