Tugas mengawal lini belakang Real Madrid tak membatasi ketajaman Sergio Ramos dalam bikin gol. Pada 2017, ia bahkan lebih subur dibanding trisula El Real yang terdiri atas Karim Benzema, Gareth Bale, dan Cristiano Ronaldo (BBC).
Gol teranyar Ramos terjadi saat Real Madrid membungkam Malaga 2-1 dalam partai lanjutan La Liga 2016-2017 di Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1/2017).
Bek timnas Spanyol itu dua kali menggetarkan jala gawang Malaga, yakni pada menit ke-35 dan dan 43. Gol pertama dicetak lewat kepala, kedua melalui kaki.
"Saya berharap itu (gol) adalah pertanda baik. Akan tetapi, yang terpenting adalah kemenangan tim," ucap Ramos selepas duel melawan Malaga.
Total sudah tiga gol dikoleksi Ramos dalam empat laga terakhir atau sejak pergantian tahun. Rinciannya adalah satu di Copa del Rey dan dua La Liga.
@SergioRamos is enjoying his most prolific season to date! Our captain has already scored goals this term!
https://t.co/iMtVgnQ6yh pic.twitter.com/AGN2gxqcHl
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) January 22, 2017
Tak ada pemain lain Real Madrid yang memiliki jumlah gol lebih banyak dari bek berusia 30 tahun itu.
Dengan kata lain, andai kompetisi baru dimulai pada 2017, sang kapten menduduki peringkat teratas daftar top scorer klub melewati Ronaldo, Benzema, maupun Bale.
Ronaldo dan Benzema sama-sama baru mengemas dua gol pada tahun ini. Sementara itu, Bale belum menjebol gawang lawan lantaran masih dibekap cedera pergelangan kaki.
Baca juga:
- Bermaksud Pamer Otot, Bintang Chelsea Justru Kena Cemoohan
- Sanjungan Menpora untuk Dua Srikandi Penakluk Gunung Vinson Massif
- Striker Kegemukan Masih Jadi Masalah di Torino
Jangan lupakan peran Toni Kroos. Gelandang asal Jerman itu berkontribusi dua assist dari tiga gol Ramos.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar