Janji manajemen Bali United mendatangkan striker berkualitas akhirnya terjawab. Selasa (24/1/2017) malam, striker yang bernama lengkap Nando Rafael pun tiba di Bali dan menginap di Hotel Euphoria, Kuta. Pemain ini pernah berkarier di Liga Jerman.
Kepada JUARA, Sekretaris Umum Bali United, Mikel Gerald membenarkan kedatangan pemain bertubuh jangkung yang malang melintang di sejumlah klub Liga Jerman, termasuk kompetisi kasta tertinggi negara itu, Bundesliga.
"Dia (Nando Rafael) sudah datang. Sekarang, dia ada di Hotel Euphoria," ujar Mikel Gerald.
Nando Rafael kelahiran Luanda, Angola pada 10 Januari 1984 ini, memiliki berpaspor Jerman. Dia pernah membela timnas U-21 Jerman dan level senior bermain untuk negeri kelahirannya, Angola.
Baca juga:
- Komite Futsal PSSI Murka Terkait Timnas Futsal di Piala AFF 2017
- Tiba di Medan, Rombongan Pemain dari PS TNI Siap Gabung PSMS
- Dua Pemain Asing Gabung PS TNI untuk Musim 2017
Sebelum dipastikan berseragam Bali United, Nando harus lebih dahulu melewati serangkaian tes medis. Dia akan menjalani tes medis sebelum mengikuti game internal Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (26/1/2017).
Nando yang pernah merumput di Liga Super China musim 2013-2014 bersama Henan Jianye. Sebelum ke Indonesia, dia membela klub Bundesliga II, VfL Bochum.
Dia mendapat 125 menit bermain dengan delapan laga dengan Bochum musim 2015-2016. Dari delapan laga yang yang diikuti, Nando Rafael mencetak satu gol dan satu kartu kuning.
Pemilik tinggi 180 cm ini memulai karier pro di Belanda bersama Ajax II lalu gabung skuat senior Ajax pada musim 2001-2002. Namun, Nando Rafael lebih banyak main di Jerman.
Dia pernah main untuk Hertha Berlin, Borussia Moenchengladbach, FC Augsburg, serta Fortuna Dusseldorf.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar