Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal di Man United, Memphis Depay Jalani Debut Impresif dengan Lyon

By Beri Bagja - Selasa, 24 Januari 2017 | 08:06 WIB
Memphis Depay saat diperkenalkan sebagai pemain baru Olympique Lyon di Parc Olympique Lyonnais, Prancis, 20 Januari 2017, setelah ditransfer dari Manchester United.
PHILIPPE DESMAZES / AFP
Memphis Depay saat diperkenalkan sebagai pemain baru Olympique Lyon di Parc Olympique Lyonnais, Prancis, 20 Januari 2017, setelah ditransfer dari Manchester United.

Memphis Depay memulai perjalanan baru di Olympique Lyon. Penyerang sayap berusia 22 tahun itu melakoni debut berseragam Lyon pada duel kontra Marseille, Minggu (22/1/2017).

Duel tersebut cuma berjarak dua hari setelah Depay resmi direkrut Lyon dari Manchester United pada Jumat (20/1/2017).

Pemain Belanda itu diboyong ke Prancis dengan biaya 16 juta pounds yang bisa meningkat menjadi 21,7 juta pounds (Rp 363 miliar) tergantung syarat yang dipenuhi.

Setelah dicap gagal selama 18 bulan berseragam Man United, Depay langsung menuai pujian dalam debut kilat bareng Lyon.

Dia tampil dalam 11 menit terakhir laga kontra Marseille dan dipuji pelatih Lyon, Bruno Genesio. Depay disebut impresif lantaran kecepatannya beradaptasi dengan rekan-rekan dan strategi klub barunya.

Dalam partai tersebut, Lyon menang 3-1 berkat gol-gol Mathieu Valbuena dan Alexandre Lacazette (2).

Depay tidak terlibat dalam proses penciptaan gol. Meski demikian, penampilannya sudah bagus buat ukuran anak baru di Lyon.

"Dia menunjukkan diri bisa berintegrasi dengan filosofi permainan kami. Saya telah melihat relasi yang baik antara Depay dengan pemain lain dan saya suka usahanya dalam bertahan," kata Genesio kepada OLTV.

Sang pelatih berharap Depay bisa memberikan banyak hal bagi Lyon pada laga-laga berikutnya. 

Baca Juga:

"Kondisinya baik secara fisik dan dia memiliki gairah yang besar. Hal itu adalah aset tambahan dan memberikan pilihan lain bagi kami," ujar Genesio.

Depay dicap gagal oleh media-media Inggris karena penurunan kontribusi yang tajam dalam dua musim terakhir.

Pemain kelahiran 13 Februari 1994 itu mencetak 22 gol dalam 30 partai Liga Belanda pada musim terakhirnya di PSV Eindhoven (2014-2015).

Hanya, Depay gagal melanjutkan tren tersebut setelah bergabung dengan Man United lewat transfer senilai 25 juta pounds. Sejak musim lalu, Depay hanya bikin 2 gol dari 33 partai Premier League.

[video]http://video.kompas.com/e/5292732587001[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X