PALEMBANG, JUARA.net – Finalis Piala Presiden 2016, Sriwijaya FC tak pasang target pada turnamen serupa tahun ini. Piala Presiden 2017 merupakan turnamen pemanasan Liga 1.
Piala Presiden 2017 rencananya akan digelar PSSI akhir Januri atau awal Februari tahun ini. Namun sekitar dua pekan menuju kick-off Sriwijaya FC masih sibuk melakukan seleksi pemain.
Sebelumnya, manajemen Sriwijaya FC memberikan target menjadi juara atau menimil sama dengan prestasi sebelumnya. Tetapi, sasaran direvisi karena persiapan yang belum maksimal..
”Kami tak menargetkan menjuarai Piala Presiden 2017. Saat ini, kami masih sibuk dengan pengumpulan pemain. Jadi, kami belum memikirkan untuk pertandingan pra-musim,” ujar Sekretaris Tim Sriwijaya FC, Achmad Haris kepada JUARA.
Baca juga:
- Striker Potensial Dibyo Caesario Alami Sakit Parah
- Bebas dari Sanksi Sepak Bola Gajah, Herkis Bakal Tangani Persela Lamongan
- Penyerang Timnas Kamboja Gabung Klub Jepang
Menurut Haris, walaupun mereka telah menggelar latihan perdana pada 17 Januari 2017, para pemain masih belum hadir semuanya di Palembang.
Sehingga, kekuatan anak asuh Widodo Cahyono Putro belum terbentuk secara sempurna.
”Kami akan kedatangan beberapa pemain baru yang ikut bergabung. Tetapi karena belum kumpul, kami belum melakukan latihan dengan maksimal,” katanya.
Senada dengan Haris, pelatih Widodo Cahyono Putro mengakui Piala Presiden 2017 belum jelas jadwalnya. Tentunya, mereka tidak menjadikan turnamen ini untuk mencapai prestasi tinggi.
”Kalau pun nantinya ada dan Sriwijaya FC sebagai pesertanya, kami tentunya ini tidak memiliki target untuk jadi juara. Kami pakai ajang ini untuk pemanasan menuju pertandingan Liga 1 musim 2017,” kata Widodo.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar