SOLO, JUARA.net – Berlaga di Liga 2, Kalteng Putra membidik target tinggi. Pelatih Kas Hartadi mengungkapkan dirinya dibebani membawa Kalteng Putra promosi ke Liga 1. Pemain level atas termasuk eks kiper Persija dan mantan bomber timnas Indonesia jadi rekrutan terbarunya.
Target promosi ke Liga 1, diakui Kas cukup berat. Namun, pelatih yang pernah membawa Sriwijaya FC menjuarai ISL 2012 itu berusaha memenuhinya.
”Dengan target promosi ke Liga 1 memang tak mudah. Bebannya memang cukup berat, tetapi saya berusaha memenuhi target itu,” kata Kas Hartadi.
Demi memenuhi target itu, Kas Hartadi berusaha mendapatkan skuat terbaik, termasuk merekrut lima pemain yang berusia 25 tahun ke atas.
Baca juga:
- Striker Potensial Dibyo Caesario Alami Sakit Parah
- Rahmad Darmawan Diganggu Lapangan Basah Pada Laga Perdana Liga Malaysia 2017
- Penyerang Timnas Kamboja Gabung Klub Jepang
Beberapa pemain yang pernah membela tim nasional (timnas) Indonesia pun direkrut. Untuk kiper ada eks penjaga gawang Persija, Galih Sudarsono.
Lalu ada gelandang Mahyadi Panggabean dan striker veteran Budi Sudarsono.
”Saya butuh pemain senior yang benar-benar berkualitas. Saya sudah tahu kualitas pemain yang saya datangkan,” kata Kas.
”Untuk pemain usia di bawah 25, saya harus menyeleksinya secara ketat. Walau dia alumni timnas U-19, saya tetap menyeleksinya.”
Kalteng Putra merencanakan menggelar seleksi pemain di bawah usia 25 di Solo. Seleksi dilakukan di Stadion Sriwedari pada Senin (30/1/2017) sampai Kamis (2/2/2017).
“Saya ingin seleksi dilakukan di Solo. Saya berharap bisa mendapatkan yang terbaik. Pasalnya, target manajemen tidak main-main,” tuturnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar