Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menilai persaingan MotoGP 2017 akan menarik. Musim ini, Rossi memiliki rekan satu tim baru yakni Maverick Vinales yang tahun lalu membela tim Suzuki.
"Tahun ini menarik karena banyak pebalap top berpindah tim seperti Jorge Lorenzo yang pindah ke Ducati. Selain itu, ada (Maverick) Vinales bersama Yamaha dan (Andrea Iannone) dengan Suzuki yang berganti motor," kata Rossi dalam konferensi pers di kawasan Kuningan, Jakarta, Minggu (22/1/2017).
"Karena itu, kami perlu mengetahui hasil pada tes pramusim nanti untuk melihat potensi yang dimiliki ketiga pebalap ini. Tentu menyenangkan bisa melihat tiga pebalap ini menggunakan motor berbeda," ujar Rossi.
Yamaha sudah merilis motor YZR-M1 2017 sekaligus memperkenalkan Vinales sebagai pebalap resmi tim dalam acara presentasi di Madrid, Spanyol pada 19 Januari.
Sehari kemudian, Ducati meluncurkan motor baru Lorenzo dan Andrea Dovizioso di Bologna.
Pada musim 2017, pemegang tujuh gelar juara dunia MotoGP ini bertekad menikmati setiap tekanan selama menjalani balapan.
"Menyambut musim baru saya selalu merasa gugup, tetapi saya tak sabar untuk menyambut musim baru dan akan tampil 100 persen," ucap Rossi.
Sementara itu, Vinales langsung mengusung target menjadi juara dunia meskipun baru bergabung dengan Yamaha musim ini.
"Sejujurnya dia (Rossi) masih tetap bagus dalam beberapa tahun dan begitu cepat di trek. Dia adalah pebalap sejati. Tentu saya akan berusaha 100 persen karena Yamaha adalah tim bagus," kata Vinales.
"Kami merupakan tim yang akan menyulitkan dalam perebutan juara dunia MotoGP musim 2017. Tentu saja dengan didukung Yamaha serta kondisi saya yang fit dan siap 100 persen," ujar Vinales.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar