Manajemen Perseru Serui mengumumkan pengganti pelatih Hanafi yang hengkang ke Persegres Gresik United. Yusak Susanto ditunjuk sebagai juru taktik anyar tim asal Kepulauan Yapen, Papua tersebut untuk musim kompetisi 2017.
Hal itu dipastikan oleh Manajer Perseru, Edward Norman Banua, dalam unggahan terbaru di akun Facebook klub, Kamis (19/1/2017).
"Manajemen Perseru resmi menunjuk Yusak Susanto sebagai pelatih baru untuk musim 2017. Yusak adalah pelatih senior berlisensi A AFC," ucap Edward.
Filosofi kepelatihan Yusak dianggap sejalan dengan semangat Perseru. Sang pelatih dipercaya mampu mengangkat performa talenta lokal dan pemain-pemain muda.
"Kami berharap para pemain muda Perseru bisa diorbitkan pada tahun ini. Apalagi, skuat kami bermaterikan 70 persen pemain lokal," kata Edward.
Sebelum membesut Perseru, kiprah kepelatihan Yusak lebih banyak berkutat di Divisi Utama. Dia pernah menakhodai Perserang Serang, PSS Sleman, hingga Persijap Jepara.
Dibesut Hanafi pada Kejuaraan Sepak Bola (TSC) 2016, Perseru bertengger di urutan ke-11 dengan predikat terburuk kedua soal perolehan poin di kandang.
Adapun Hanafi memilih pinangan Persegres lantaran ingin lebih dekat dengan keluarga yang berada di Malang.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar