Bek Eric Bailly mengaku bahagia berkarier bersama Manchester United, meskipun belum semusim berada di Old Trafford. Bahkan, Bailly sangat berharap bisa menghabiskan kariernya bersama Setan Merah.
Bailly, yang saat ini bersama Pantai Gading berlaga di Piala Afrika, bergabung dengan Man United dari Villarreal pada jendela transfer musim panas 2016.
Pemain berusia 22 tahun tersebut langsung menjadi pemain kunci bagi Jose Mourinho. Sejauh ini, Bailly sudah mencatat 17 penampilan di semua kompetisi.
Kepercayaan dari Mourinho membuat Bailly nyaman. Dia pun berharap bisa membela Man United dalam waktu yang lama.
"Semoga saya bisa bermain di Manchester sepanjang hidup. Saya sangat bahagia di sini karena klub ini besar. Sebuah kehormatan juga untuk membela klub ini dan saya beherapa bisa terus memberikan yang terbaik," kata Bailly.
30 - Eric Bailly has made more interceptions in the Premier League than any other Manchester United player this season (30). Loss. pic.twitter.com/vWZ4sFLTaB
— OptaJoe (@OptaJoe) October 25, 2016
Saat ini, performa Man United sedang stabil menyusul keberhasilan Wayne Rooney dan kawan-kawan tak pernah kalah dalam 16 pertandingan terakhir.
Terlepas dari itu, Setan Merah masih kesulitan untuk masuk empat besar klasemen Premier League. Saat ini, Man United bertengger di peringkat keenam dengan merangkum 40 poin. Mereka tertinggal 12 poin dari Chelsea sebagai pemuncak klasemen sementara.
Bailly menilai timnya akan mampu menembus papan atas klasemen. Mourinho pun dipandang Bailly bisa menghadirkan kesuksesan untuk publik Old Trafford.
"Kami sadar bahwa seorang pelatih berkualitas seperti Mourinho bisa mengeluarkan yang terbaik dari seoerang pemain. Karena itu, saya sangat yakin bahwa tim ini bisa melaju. Saat ini, pemain semakin kompak baik di dalam dan luar lapangan," ujarnya.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | ESPN |
Komentar