Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Phil Jones Ingin Bikin De Gea Jarang Lakukan Penyelamatan

By Septian Tambunan - Rabu, 18 Januari 2017 | 15:14 WIB
Bek Manchester United, Phil Jones, bertepuk tangan ke arah penggemar seusai melakoni laga Premier League kontra Liverpool FC di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, 15 Januari 2017.
MIKE HEWITT/GETTY IMAGES
Bek Manchester United, Phil Jones, bertepuk tangan ke arah penggemar seusai melakoni laga Premier League kontra Liverpool FC di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, 15 Januari 2017.

Bek Manchester United, Phil Jones, menyampaikan harapan dari performa yang dia berikan untuk tim.

Musim ini, Phil Jones telah bermain dalam 14 pertandingan. Catatan tersebut lebih banyak satu laga dari keseluruhan penampilan dia pada musim 2015-2016.

Palang pintu berusia 24 tahun ini menjelma menjadi pilar lini belakang pasukan Jose Mourinho. Terkait kontribusi bek yang kerap terlupakan dalam sepak bola modern, dia mengaku tidak mengindahkannya.

[video]http://video.kompas.com/e/5283210066001[/video]

"Sebagai seorang bek, kami tidak peduli. Saya hanya suka bertahan. Saya ingin menghentikan bola yang mengarah ke gawang," kata Jones kepada Inside United, Selasa (17/1/2017).

"Saya ingin membuat David De Gea lebih sedikit melakukan penyelamatan," ucap dia lagi.

Baca Juga:

Pesepak bola berpostur 180 cm ini juga mengungkapkan bahwa bek mempunyai pengertian tersendiri tentang mengukir gol.

"Jika kami membuat blok penting, itu seperti mencetak gol," ujar Jones.

"Tugas striker adalah menceploskan bola ke gawang. Namun, semua tergantung kami yang bertugas membuat tekel dan blok penting," tuturnya lagi.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Transfermarkt, Inside United


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X