Kiper cadangan Persib Bandung, Muhammad Ridwan mengaku berat meninggalkan Maung Bandung. Tim kebanggaan bobotoh ini merupakan klub impiannya sejak kecil.
Meski begitu, ia terpaksa pindah demi kariernya di sepak bola nasional dan untuk mendapatkan jam terbang. Kiper asal Tangerang ini dengan berat hati memilih untuk tidak memperkuat Persib di kompetisi 2017.
"Jujur secara pribadi berat banget, secara memperkuat Persib merupakan cita-cita saya dari kecil," kata pemain yang sempat berkostum Persegres Gresik ini, Senin (16/1/2017).
Ridwan menambahkan bahwa ia sudah meminta izin kepada manajer Persib, Umuh Muchtar, untuk mundur dari Maung Bandung dan mengungkapkan alasannya secara detail.
"Bukan masalah nilai (kontrak), untuk masalah kontrak nggak ada masalah, selama ini baik-baik saja. Maka dari itu, Pak Haji (Umuh) sendiri sudah klarifikasi, saya pengen keluar baik-baik. Rasa kekeluargaan di Persib baik, nggak mau keluar dengan nggak baik," jelasnya.
Setelah mundur dari Persib, Ridwan saat ini masih berada di Tangerang dan belum memilih klub yang akan dibelanya untuk kompetisi 2017.
Kendati begitu, menurutnya ada beberapa klub dari kasta tertinggi dan Divisi Utama liga Indonesia yang berminat untuk menggunakan tenaganya.
"Belum ada (klub), masih di rumah. Kalau untuk saat ini belum ada tujuan pasti walau ada beberapa klub yang nawarin. Sekarang masih habiskan waktu bersama keluarga, masih nunggu deal dan benar serius. Di ISL ada, Divisi Utama ada, tapi ya saya sih prioritasnya ISL," ucapnya.
[video]http://video.kompas.com/e/5283100041001[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | - |
Komentar