Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengganti Alfred Riedl antara Luiz Fernandez atau Luis Milla, PSSI Ungkap Alasannya

By Eris Eka Jaya - Minggu, 8 Januari 2017 | 15:30 WIB
Ketua Umum dan Sekjen PSSI, Edy Rahmyadi dan Ade Wellington, memimpin jalannya Kongres Tahunan di Hotel Aryaduta Bandung, Minggu (8/1/2017).
FERRIL DENNYS/JUARA.NET
Ketua Umum dan Sekjen PSSI, Edy Rahmyadi dan Ade Wellington, memimpin jalannya Kongres Tahunan di Hotel Aryaduta Bandung, Minggu (8/1/2017).

Suksesor Alfred Riedl sebagai pelatih tim nasional (timnas) Indonesia mengerucut ke dua nama. Luiz Fernandez dan Luis Milla. Lalu, apa alasan calon pelatih skuat Garuda mengerucut ke dua nama itu?

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, menjelaskan alasan mengapa PSSI menetapkan Luis Fernandez dan Luis Mila sebagai kandidat pelatih timnas.

Sebelumnya, pada Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, Minggu (8/1/2017), Komite Eksekutif (Exco) PSSI menetapkan kandidat untuk pelatih timnas adalah dua orang tersebut.

”Alasannya, dua nama itu punya kredibilitas dalam melatih dan pernah membawa klub yang ditangani menjadi lebih berprestasi," kata Edy.

”Ada yang pernah menangani timnas Asia, Jepang, ada juga yang pernah menangani tim Afrika," tuturnya.

Luis Milla adalah mantan pelatih Timnas U-19 dan U-23 Spanyol.

Adapun terkait keputusan siapa yang akan dipilih terkait dua nama itu, Edy mengatakan, paling lambat, besok ada keputusan final.

”Besok sudah final. Namun, kalau malam sudah selesai, bisa hari ini (diumumkan)," katanya.

Ada perhatian khuss menyangkut status Luis Fernandez di laman Wikipedia. Ia disebut sudah menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia. Dia tertulis melatih Indonesia sejak 2017.


()

Dalam karier kepelatihan, Luis Fernandez pernah melatih berbagai negara. Dia pernah melatih timnas Israel pada 2010-2011 dan menangani timnas Guinea pada 2015-2016.

Sementara itu, untuk level klub, Fernandez pernah menukangi Paris Saint-Germain (PSG), Athletic Bilbao, dan Espanyol.

Untuk PSG, pelatih kelahiran Spanyol berusia 57 tahun ini pernah memberikan sejumlah gelar, antara lain Piala Perancis, Piala Super Perancis, dan Piala Winners.

Adapun Luis Milla merupakan mantan pelatih timnas Spanyol U-19 dan U-23. Semasa berkarier sebagai pemain, dia pernah membela Real Madrid, Barcelona, dan Valencia.

[video]http://video.kompas.com/e/5274006567001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X