Osvaldo Lessa langsung menjalankan tugasnya begitu resmi ditunjuk sebagai pelatih Persiba Balikpapan. Lessa akan mulai mencari pemain asing langsung dari Brasil.
Lessa akan menjadi pelatih bagi Persiba Balikpapan untuk kompetisi resmi PSSI musim 2017 mendatang. Sosok yang di TSC 2016 ini menjadi asisten pelatih di Madura United itu mendapatkan kontrak dengan durasi satu tahun.
"Pemain saat ini masih saya cari, bisa saja saya bawa pemain dari Brasil," ucap Lessa.
Lessa sendiri akan bertolak ke Brasil pada Rabu (28/12/2016). Di negara asalnya tersebut, misi utama Lessa adalah mengikuti kursus untuk mendapatkan lisensi kepelatihan. Ia baru akan kembali ke Indonesia pada 13 Januari.
Baca Juga:
- Terkait Gol Giroud, Koscielny Puji 25 Pemain Arsenal
- David Moyes Kesal dengan Gol Tendangan Kalajengking Mkhitaryan
- Ini Satu Hal yang Mourinho Benci pada Laga Kontra Sunderland
Selain berburu pemain langsung ke Brasil, Lessa juga sedang membidik beberapa pemain lokal. Tak menutup kemungkinan bahwa Lessa akan mencomot pemain yang dulu pernah bekerja sama dengannya di Madura United dan Persipura Jayapura.
"Saya mau ambil pemain dari Madura United dan Persipura juga, tetapi harus tahu dulu siapa yang bisa bergabung," tuturnya.
Persiba saat ini baru memiliki satu pemain asing yakni Marlon Da Silva. Pemain asal Brasil di TSC 2016 membela klub Mitra Kukar.
Sementara itu, beberapa pemain lokal juga akan dipertahankan oleh tim berjuluk Beruang Madu ini.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar