Pebulu tangkis tunggal putri India, Saina Nehwal, kembali mengikuti turnamen dengan turun pada Liga India bertajuk Premier Badminton League (PBL). Sebelumnya, dia sempat absen beberapa lama akibat mengalami cedera lutut.
"Saina tidak perlu meninggalkan PBL karena turnamen ini bagus untuk profil kariernya. Liga bukan menjadi urusan berat karena ini bukan turnamen internasional," kata pelatih Nehwal, Vimal Kumar seperti dilansir NDTV Sports.
Nehwal menjalani fase sulit selama 2016 karena mengalami cedera kaki setelah menjuarai Australia Terbuka, Juni lalu. Cederanya semakin bertambah ke bagian lutut sehingga kiprahnya terhenti pada babak kedua Olimpiade Rio 2016.
"PBL tidak seperti India Premier League (IPL) atau liga kriket yang berlangsung hingga dua bulan. PBL hanya digelar selama dua minggu," ucap Kumar.
Baca Juga:
- Terkait Gol Giroud, Koscielny Puji 25 Pemain Arsenal
- David Moyes Kesal dengan Gol Tendangan Kalajengking Mkhitaryan
- Ini Satu Hal yang Mourinho Benci pada Laga Kontra Sunderland
Menurut Kumar, PBL tidak memengaruhi latihan Nehwal karena tahun depan akan ada 16 turnamen yang mengharuskan Nehwal dalam kondisi fit.
"Setelah PBL, Nehwal memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan diri menghadapi turnamen berikutnya," ujar Kumar.
Dikatakan Kumar, pebulu tangkis berusia 26 tahun ini memiliki waktu lima hingga enam pekan berlatih sebelum mengikuti All England yang digelar pada 7-12 Maret 2017.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | NDTV Sports |
Komentar