Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suso Berharap Juventus Tanpa 3 Pemain di Piala Super Italia

By Septian Tambunan - Kamis, 22 Desember 2016 | 10:05 WIB
Gelandang AC Milan, Suso, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Empoli dalam laga Serie A di Stadion Carlo Castellani, Empoli, Italia, 26 November 2016.
MARCO BERTORELLO/AFP
Gelandang AC Milan, Suso, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Empoli dalam laga Serie A di Stadion Carlo Castellani, Empoli, Italia, 26 November 2016.

Gelandang AC Milan, Jesus Joaquin Fernandez Saenz de la Torre atau yang akrab disapa Suso, berharap Juventus tampil tanpa tiga pemain dalam laga Piala Super Italia di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Jumat (23/12/2016).

Diminta untuk memilih satu pemain Juventus yang tidak main pada laga mendatang, Suso justru menyebutkan tiga nama.

"Sejujurnya, saya akan memilih tiga," kata Dybala kepada Gazzetta dello Sport.

"Paulo Dybala, Gianluigi Buffon, dan Alex Sandro. Mereka komplet, dinamis, dan dapat bertahan dengan sangat bagus," ucapnya lagi.

Di sisi lain, pesepak bola kelahiran Cadiz, Spanyol, 23 tahun silam ini optimistis tim muda Milan mampu menaklukkan pasukan Massimiliano Allegri.

Baca Juga:

"Satu-satunya resep yang saya tahu untuk mengalahkan Juventus adalah tetap fokus selama 90 menit," ujar Suso.

"Jika membuat kesalahan, mereka akan langsung menghukum Anda dan saat mempunyai kesempatan mencetak gol, Anda tidak boleh menyia-nyiakannya," tutur Suso lagi.

Berbekal pertemuan di ajang Serie A pada 22 Oktober 2016, Suso bisa kembali menjadi ancaman bagi lini belakang Juventus.

Dalam laga yang dimenangi Milan dengan skor 1-0 itu, Suso merupakan pencetak assist bagi gol Manuel Locatelli.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X