Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lovren-Klavan, Solusi Kebocoran Pertahanan Liverpool?

By Beri Bagja - Selasa, 20 Desember 2016 | 10:42 WIB
Bek Liverpool FC, Ragnar Klavan (kiri), menjaga ketat pergerakan striker Everton, Romelu Lukaku, dalam laga Premier League di Stadion Goodison Park, Liverpool, 19 Desember 2016.
CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES
Bek Liverpool FC, Ragnar Klavan (kiri), menjaga ketat pergerakan striker Everton, Romelu Lukaku, dalam laga Premier League di Stadion Goodison Park, Liverpool, 19 Desember 2016.

Liverpool FC menang dramatis di kandang Everton, Senin (19/12/2016). Raihan tripoin pekan ini disertai rapor pertahanan positif The Reds bersama duet Dejan Lovren (27) dan Ragnar Klavan (31) di pos bek sentral. 

Liverpool menekuk Everton 1-0. Gol penentu kemenangan diciptakan oleh Sadio Mane pada menit tambahan babak kedua.

Hasil ini membuat The Reds merangkai kemenangan beruntun tanpa kebobolan untuk kali pertama di Premier League 2016-2017.

Sebelumnya, Liverpool menang telak 3-0 di kandang Middlesbrough pada tengah pekan lalu (14/12/2016).

Garis merah dari sepasang tripoin dengan gawang steril ini adalah penempatan kombinasi defender Lovren-Klavan di depan kiper Simon Mignolet.

Komposisi trio tersebut pernah dicoba Manajer Juergen Klopp sebagai starter pada dua pekan awal Premier League 2016-2017.

Namun, hasilnya tidak gemilang. Liverpool kebobolan 3 gol oleh Arsenal (4-3) dan 2 kali dijebol Burnley (0-2).

Menengok performa teranyar di Goodison, Klopp mungkin punya alasan buat mengandalkan Lovren-Klavan sebagai solusi kebocoran di lini belakang.

Penampilan Klavan menuai pujian karena dia dianggap sukses mematikan pergerakan bomber jagoan Everton, Romelu Lukaku.

Bek asal Estonia ini disiapkan sebagai pengisi posisi Joel Matip, yang mengalami cedera. Klavan pun mampu membayar kepercayaan Klopp.

Sepanjang laga di Goodison, dia mencatat rasio kesuksesan tackle 100 persen dan intersep terbanyak (3 kali).

20 - Jumlah kebobolan Liverpool sampai pekan ke-17. Bersama Manchester City, The Reds mencatat angka kemasukan terbanyak di antara tim 7 besar pada klasemen sementara.

Bersama Lovren, Klavan secara gabungan melakukan 18 kali sapuan. Kesolidan duet itu dalam menyaring serangan Lukaku cs membuat Mignolet tak dipaksa bekerja keras.

Sang kiper cuma melakukan satu penyelamatan sepanjang laga. Bukan tak mungkin Klopp bakal mempertahankan kombinasi ini sebagai opsi utama di jantung pertahanan pada kesempatan selanjutnya. 

"Ragnar bekerja sangat bagus. Dejan dalam kondisi fit dan kami juga punya Lucas Leiva di bangku pemain cadangan, jadi komposisi ini akan berjalan baik," kata Klopp kepada Sky Sports.

Baca Juga:

Atas penampilan positif di kandang Everton, Klavan dan Lovren sama-sama diganjar nilai 8 alias yang tertinggi bersama Mane oleh situs Liverpool Echo.

"Melakukan blok yang vital terhadap Lukaku dan memegang kontrol komando sepanjang laga. Penampilan impresif dari pemain Estonia ini. Dia memanfaatkan kesempatan tampil secara luar biasa," begitu uraian media kondang Merseyside tersebut soal Klavan.

[video]http://video.kompas.com/e/5253256763001[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X