Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menuju Divisi Utama 2017, Kijang Gunung Segera Bersiap

By Senin, 19 Desember 2016 | 23:35 WIB
PS Bintang Jaya saat mengarungi ISC B 2016.
ABDI PANJAITAN/JUARA.NET
PS Bintang Jaya saat mengarungi ISC B 2016.

ASAHAN, JUARA.net – Kontestan Divisi Utama asal Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, PS Bintang Jaya siap melakukan pembentukan tim. Klub berjulukan Kijang Gunung tetap memprioritaskan pemain muda untuk bersaing pada Divisi Utama 2017.

Para pemain eks tim Sumatera Utara (Sumut) di PON 2016 Jabar bakal jadi prioritas. Mereka akan ditambah beberapa pemain senior.

”Sejak 2015, kami sepakat memfokuskan perekrutan pemain muda di Bintang Jaya. Saat ikut ISC B, kami memakai semua pemain Sumut yang bermain di PON 2016 Jabar,” ujar Manajer Bintang Jaya, Azwar Mahmud kepada JUARA.

Komposisi ini nantinya akan dipadukan dengan beberapa pemain senior asal Sumatera Utara. Bintang Jaya tak mau ambil risiko terdegradasi karena hanya mengandalkan pemain muda.

”Meskipun kami belum menentukan kapan memulai persiapan tim, namun rencana merekrut kembali pemain eks tim Sumut di PON sudah ada.”

Namun, rencana Bintang Jaya mempertahankan skuat muda mereka bisa gagal. Pasalnya, beberapa pemain inti Bintang Jaya pada 2016 justru ikut seleksi PSMS Medan.

Baca juga:

”Kami sudah mendengar itu, bahkan tiga orang kabarnya lolos seleksi pertama. Kami lihat saja nanti seperti apa hasil akhir mereka di sana (PSMS),” kata Pak Ujang, sapaan Azwar.

Azwar mengaku manajemen klub ini belum memiliki pilihan. Namun, dia memastikan tidak lagi menggunakan pelatih sebelumnya, Syahrial Effendi.

Pelatih ini yang menangani Bintang Jaya tampil di ISC B 2016. Namun, skuat Kijang Gunung tak maksimal bersama Syahrial Effendi.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X