Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Totti Merasa Sudah Menikah dengan AS Roma dan Sepak Bola

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 16 Desember 2016 | 22:43 WIB
Kapten AS Roma, Francesco Totti, berjalan meninggalkan lapangan seusai melakoni pertandingan Grup E Liga Europa kontra Austria Wien di Stadion Olimpico, Roma, Italia, 20 Oktober 2016.
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Kapten AS Roma, Francesco Totti, berjalan meninggalkan lapangan seusai melakoni pertandingan Grup E Liga Europa kontra Austria Wien di Stadion Olimpico, Roma, Italia, 20 Oktober 2016.

Legenda hidup AS Roma, Francesco Totti, buka suara tentang rahasianya bertahan sebagai pemain sepak bola hingga usia 40 tahun.

Totti merayakan ulang tahunnya yang ke-40 pada 27 September 2016 lalu.

Namun, pemain yang identik dengan nomor punggung 10 tersebut belum berniat gantung sepatu.

Menurut kapten AS Roma tersebut, rasa cinta terhadap klub dan sepak bola-lah yang mendorongnya untuk terus bermain.

Baca Juga:

"Saya sudah menikah dengan sepak bola dan AS Roma. Sepak bola buat saya bukan cuma sekadar renjana atau hasrat mendalam. Olahraga ini segalanya untuk saya. Lebih dari segalanya, rasa cinta saya ke AS Roma yang membuat saya bertahan. Saya masih menikmati bermain dan berlatih," kata Totti.

Totti menghabiskan 24 tahun karier profesionalnya sejak 1992 bersama AS Roma.

Dia tampil 769 kali dan mencetak 306 gol. Totti juga memenangi satu scudetto pada akhir musim 2000-2001, dua Coppa Italia, serta dua Piala Super Italia.

Dia belum memikirkan tentang rencananya saat pensiun nanti.

"Memang saya belum merencanakan apa-apa ketika pensiun, tetapi saya akan menjalani kehidupan lain. Saya pensiun, saya akan merindukan segala yang saya lalui bersama para rekan setim," tuturnya.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X