Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Man United Sumbang Mainan Seharga Rp 8,3 Miliar

By Ade Jayadireja - Jumat, 16 Desember 2016 | 09:59 WIB
Pemain Manchester United, Rio Ferdinand, menghadiri sesi jumpa pers di Singapur pada 15 Mei 2014.
NICKY LOH/GETTY IMAGES
Pemain Manchester United, Rio Ferdinand, menghadiri sesi jumpa pers di Singapur pada 15 Mei 2014.

Tindakan mulia dilakukan bek legendaris Manchester United, Rio Ferdinand. Ia beramal untuk anak-anak dengan menghadiahi mainan.

Menyambut Natal 2016, Ferdinand menyumbang segudang mainan untuk para bocah di Kota Manchester. Jika ditotal, harganya mencapai 500 ribu pounds (Rp 8,3 miliar).

Seluruh mainan disalurkan melalui Key 103’s Cash for Kids. Lembaga yang bergerak di bidang kesejahteraan anak-anak tersebut sedang menjalankan gerakan bertajuk Mission Christmas.

Ferdinand menyumbang bukan hanya atas nama pribadi, tetapi juga Rosso yang merupakan restoran miliknya. Ia ingin memastikan anak-anak di Manchester mendapatkan kado saat Natal tiba.

Baca juga:

"Ada orang-orang yang tidak seberuntung kami. Jadi, kami berusaha untuk membantu," ujar pria yang menyumbang enam gelar Premier League untuk Manchester United itu.

Pihak Key 103’s Cash for Kids mengaku sampai kewalahan menangani sumbangan mainan melimpah dari Ferdinand.

"Kami sangat kewalahan dengan kontribusi luar biasa Rio. Hal ini akan membantu banyak anak," ujar manajer program Mission Christmas, Russell Feingold.

Ferdinand juga memiliki yayasan bernama The Rio Ferdinand Live the Dream Foundation. Yayasan tersebut membantu anak-anak muda dari kalangan ekonomi rendah untuk tembus ke dunia olahraga dan hiburan.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Telegraph


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X