Satu gol Cristiano Ronaldo (31) ke gawang Club America di semifinal Piala Dunia Klub 2016 membuat torehannya sepanjang karier genap mencapai 500 di level klub.
Gol Ronaldo sesaat sebelum pertandingan di Stadion Nissan, Kamis (15/12/2016), berakhir memastikan kemenangan Madrid. Satu gol lain dicetak Karim Benzema.
Hasil 2-0 tersebut mengantarkan Madrid lolos ke partai puncak. Skuat besutan Zinedine Zidane sudah ditunggu wakil tuan rumah, Kashima Antlers di final.
#RMCWC
Qualified for Club World Cup finalExtended unbeaten streak to 36 matches
VAMOS! #HalaMadrid pic.twitter.com/sIkZvHZkvg
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) December 15, 2016
Ronaldo butuh 689 penampilan bersama tiga klub berbeda selama 14 tahun berkarier di level profesional untuk bisa mendapatkan 500 gol. Berarti Ronaldo punya rata-rata 0,7 gol per laga.
Baca Juga:
- Mourinho Bahas Kemacetan 1 Jam 50 Menit yang Dialami Man United
- Pogba Beri Pujian Khusus untuk De Gea
- Pengakuan Ibrahimovic soal Gol Kontroversial Pogba
Namun, selama memperkuat Madrid, Ronaldo sudah mencetak 377 gol dari hanya 366 penampilan di semua kompetisi. Rata-rata gol per laganya 1,03.
CR7 mencetak gol pertamanya saat berseragam Sporting CP ketika mengalahkan Moreirense dengan skor 3-0 pada 2002.
Sevilla merupakan korban favorit Ronaldo. Megabintang tim nasional Portugal ini sudah 22 kali membobol gawang Sevilla. Di urutan kedua ada Getafe (20 gol) dan Atletico Madrid (18 gol).
Cristiano Ronaldo has scored his 500th career club goal, against Club America in the FIFA Club World Cup. Here's his career breakdown pic.twitter.com/2BQg35MCWn
— Sky Sports Statto (@SkySportsStatto) December 15, 2016
2014-2015 menjadi musim tersubur Ronaldo karena ia sanggup mengoleksi total 61 gol. Pada musim 2011-2012 torehannya mampu mencapai 60 gol.
Ia juga mampu mengemas 40 hat-trick dan mencetak gol ke 92 tim lawan berbeda.
Sebaran 500 gol Cristiano Ronaldo:
- Sporting CP: 5 gol dari 31 penampilan
- Manchester United: 118 gol dari 292 penampilan
- Real Madrid: 377 gol dari 366 penampilan
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar