Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Terakhir TSC 2016, Mitra Kukar Berburu Poin di Surajaya

By Suci Rahayu - Kamis, 15 Desember 2016 | 20:01 WIB
Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra memberikan keterangan ke media di markas Persela Lamongan, Stadion Surajaya, Kamis (15/12/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra memberikan keterangan ke media di markas Persela Lamongan, Stadion Surajaya, Kamis (15/12/2016).

Mitra Kukar bertekad mendapatkan hasil bagus pada laga pamungkas TSC 2016. Klub berjulukan Naga Mekes ini akan berupaya untuk mendapat poin saat bertandang ke Stadion Surajaya, markas Persela Lamongan.

Perfoma Mitra Kukar sedang menurun. Pada dua pertandingan terakhir, Septian David Maulana dan kolega selalu menelan kekalahan. Hasil yang tidak ingim diulang saat dijamu Persela, Jumat (16/12/2016).

"Persela adalah tim yang luar biasa. Tetapi, ini pertandingan terakhir. Pertandinan ini saya sampaikan jangan sampai kehilangan poin," kata pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra.

Mencuri poin dari markas Persela bukan perkara yang mudah. Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, belum terkalahkan pada delapan laga kandang terakhirnya. Apalagi, Persela banyak mengalami perubahan sejak Aji Santoso datang sebagai pelatih.

"Persela banyak peningkatan pada saat ini. Mereka tim yang kualitasnya meningkat," kata Jafri.

Baca juga:

Karena alasan itu, Jafri meminta agar anak asuhnya mempersiapkan laga ini dengan serius. Ia pun sengaja tidak memberi menu latihan berat agar stamina pemain kembali pulih setelah menjalani laga melawan Semen Padang pada pekan lalu.

"Kami hanya meminta pada pemain untuk tidak banyak latihan untuk jaga kebugaran pemain. Pemain banyak istirahat. Kami sudah pasti ada persiapan khusus, makanya beristirahat di sini, persiapan khususnya untuk laga itu."

Pelatih asal Padang ini berharap laga melawan Persela akan jadi pertandingan yang menghibur. Pasalnya, kedua tim sama-sama sedang memburu kemenangan pada laga terakhirnya di TSC 2016 ini.

"Kami ingin hasil pertandingan besok happy ending. Besok, saya ingin laga dengan permainan yang enak ditonton. Kami juga ingin menang. Kami ingin permainan atraktif dan menarik, lalu menang atas Persela," tutur Jafri.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X