Gol tunggal Cesc Fabregas menjadi penentu kemenangan 1-0 Chelsea atas Sunderland pada matchday ke-16 Premier League 2016-2017, Rabu (14/12/2016).
Chelsea tetap mendominasi jalannya pertandingan meski main di kandang lawan, Stadium of Light. Hal tersebut tampak dari penguasaan bola mereka yang berada di angka 66 persen.
Soal penciptaan peluang, Chelsea juga lebih unggul. Data statistik dari Whoscored menyebut skuat asuhan Antonio Conte menciptakan 6 shot on goal dari total 19 tembakan, sedangkan Sunderland 3.
Peluang emas pertama Chelsea lahir kaki Pedro pada menit ke-33. Kans gagal jadi gol lantaran sepakan jarak dekat winger Spanyol itu ditepis kiper Jordan Pickford. Sang pemain pun dinyatakan dalam posisi offside.
Cesc Fabregas akhirnya membuka keunggulan Chelsea pada menit ke-40. Gelandang yang sempat diisukan hengkang dari Stamford Bridge ini berhasil menaklukkan Pickford dengan tendangan menyusur tanah.
Bagi Fabregas, gol tersebut adalah yang pertama bagi dirinya di liga musim ini.
Cesc Fàbregas has scored his first Premier League goal for Chelsea in 7 games.
Lovely move and finish. pic.twitter.com/EU2xyADmDA
— Squawka Football (@Squawka) 14 Desember 2016
Selepas membuka skor, Chelsea kembali mengancam gawang Sunderland beberapa detik sebelum turun minum melalui eksekusi tendangan bebas Willian yang masih melebar tipis di atas mistar.
Skor tak berubah. Chelsea menyudahi babak pertama dengan keunggulan satu bola.
Baca Juga:
- Mourinho: Performa Menakjubkan dari Pria 35 Tahun
- Hasil Premier League, Kemunculan Hat-trick Sundulan 13 Menit!
- Bungkam Arsenal, Koeman Banggakan Keangkeran Goodison Park
Memasuki babak kedua, Sunderland coba menggebrak. Tembakan mendatar Adnan Januzaj pada menit ke-46 nyaris berujung gol andai tak terkena kaki kiper Thibaut Courtois.
Chelsea gantian menebar ancaman. Dua sepakan keras dari Victor Moses dan Diego Costa di dekat gawang bisa dimentahkan kiper.
Skor 1-0 untuk Chelsea bertahan sampai terdengar bunyi panjang peluit. Tim tmu berhak membawa pulang tiga poin.
Dengan hasil ini, The Blues memantapkan posisi di puncak klasemen dengan perolehan 40 poin. Hasil tersebut sekaligus membuat Fabregas cs tak terkalahkan dalam 10 partai.
Sementara itu, Sunderland bertahan di dasar klasemen. Mereka cuma meraup 11 poin.
Sunderland 0-1 Chelsea (Cesc Fabregas 40')
Sunderland: 13-Jordan Pickford, 16-John O'Shea, 2-Billy Jones (Donald Love 59'), 23-Lamine Kone, 27-Jan Kirchhoff (Sebastian Larsson 57'), 3-Patrick van Aanholt, 5-Papi Djilobodji, 4-Jason Denayer, 44-Adnan Januzaj, 18-Jermain Defoe, 9-Fabio Borini (Wahbi Khazri 82')
Pelatih: David Moyes
Chelsea: 13-Thibaut Courtois, 24-Gary Cahill, 30-David Luiz, 28-Cesar Azpilicueta, 3-Marcos Alonso, 4-Cesc Fabregas, 22-Willian (Nathaniel Chalobah 89'), 15-Victor Moses (Branislav Ivanovic 93'), 11-Pedro (Nemanja Matic 75'), 7-N'Golo Kante, 19-Diego Costa
Pelatih: Antonio Conte
Wasit: Neil Swarbrick
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar