Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Bisa Menang Atas Tim Manapun

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 8 Desember 2016 | 20:44 WIB
Aksi striker Juventus, Paulo Dybala (kanan), saat mencoba melewati adangan pemain Dinamo Zagreb, Bojan Knezevic dalam pertandingan Grup H Liga Champions di Juventus Stadium, Turin, Italia, pada 7 Desember 2016.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Aksi striker Juventus, Paulo Dybala (kanan), saat mencoba melewati adangan pemain Dinamo Zagreb, Bojan Knezevic dalam pertandingan Grup H Liga Champions di Juventus Stadium, Turin, Italia, pada 7 Desember 2016.

Penyerang Juventus, Paulo Dybala, optimistis bahwa timnya sanggup mengalahkan tim manapun di fase gugur Liga Champions.

Juventus lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah menang 2-0 melawan Dinamo Zagreb dalam matchday 6 Grup H, Rabu (7/12/2016). Kemenangan tersebut mengunci status I Bianconeri sebagai juara grup.

Artinya, Juventus kemungkinan bersua dengan tim-tim seperti Real Madrid, FC Bayern Muenchen, Paris Saint-Germain, dan Manchester City.

Keempat tim tersebut menyandang status runner-up grup masing-masing.

Paulo Dybala tidak mau terlalu risau dengan probabilitas tersebut.

"Saya tidak keberatan bertemu tim mana saja. Juventus tidak boleh takut. Kami bisa mengalahkan semua lawan dengan materi tim yang kami punya," kata penyerang asal Argentina tersebut.

Dybala turun pada 10 menit terakhir pertandingan melawan Dinamo Zagreb.

Laga tersebut menandai kembalinya dia ke lapangan hijau setelah sebulan absen karena cedera harmstring.

"Saya berada dalam kondisi baik beberapa hari terakhir. Mungkin saya belum siap bermain selama 90 menit, tetapi saya bisa bermain lebih banyak dibanding malam ini," ujar Dybala.

Seandainya sudah kembali bermain reguler, Dybala mengaku siap jika dipasang bertiga dengan dua rekannya, Gonzalo Higuain dan Mario Mandzukic, di lini depan.

Sebelumnya, pelatih Juventus, Massimilliano Allegri, sempat melempar wacana tersebut.

"Keputusan soal formasi pemain ada di tangan pelatih. Saya tidak masalah bermain di posisi trequarista karena selalu senang bermain sebagai penyerang," tutur Dybala.

[video]http://video.kompas.com/e/5235564995001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X