Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, bereaksi terhadap pelanggaran yang dia lakukan dalam laga Premier League kontra Everton di Stadion Goodison Park, Minggu (4/12/2016).
Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1. Gol Manchester United dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic (menit ke-42). Sementara itu, lesakan Everton dibukukan Leighton Baines (89'-penalti).
Ibrahimovic mengakui duel di antara kedua tim memang berlangsung keras.
"Mereka bermain keras dan saya mendengar salah seorang komentator mengatakan saya menendang kepala salah satu pemain dengan sengaja, tetapi itu adalah duel 50-50," kata Ibrahimovic kepada MUTV.
Zlatan Ibrahimovic zet United op voorsprong: 0-1 ! #EVEMUN pic.twitter.com/zKsztEPXix
— Voetbalfan (@manindetribune) December 4, 2016
Pesepak bola kelahiran Malmo, Swedia, ini juga membantah tudingan bermaksud jahat saat menjatuhkan Seamus Coleman yang membuat bek kanan Everton tersebut ditarik keluar pada menit ke-67 sebagai dampak dari benturan dengan Ibra.
"Dia menarik saya ke bawah dan saya mencoba untuk menghindari kontak dengan dia," ucap striker berusia 35 tahun itu.
Baca Juga:
- Balotelli Berkicau, Napoli Siap Menampung Sang Striker
- Kalimat Jujur Guardiola yang Bikin Joe Hart ke Torino
- Momen JUARA: Gol Tak Ternilai Arsenal dari Dua Sentuhan Genius Dennis Bergkamp
Di sisi lain, eks bomber Paris Saint-Germain ini mengutarakan ketidakpuasan dia lantaran gagal meraih tiga poin.
"Sangat mengecewakan karena dalam beberapa laga terakhir di liga kami tidak mendapatkan hasil maksimal meskipun telah menampilkan performa bagus," ujar Ibrahimovic.
"Kami menguasai laga, walaupun tidak 100 persen, tetapi sebagian besar dan saya pikir kami tampil bagus hingga 70 menit. Lalu, kami tidak bermain seperti biasanya, kami kehilangan percaya diri dan kami kehilangan dua poin," tuturnya lagi.
Musim ini United sudah kehilangan tujuh poin akibat dari kebobolan dalam 10 menit terakhir laga Premier League. Catatan tersebut adalah yang tertinggi di liga.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | MUTV, Opta Joe |
Komentar