Zlatan Ibrahimovic turut senang melihat Bastian Schweinsteiger (32) bisa kembali bermain bersama skuat utama Manchester United. Bomber asal Swedia berusia 35 tahun itu menilai tidak mudah berada dalam situasi Schweinsteiger.
Schweinsteiger memainkan debut bersama skuat Jose Mourinho dalam pertandingan perempat final Piala Liga Inggris melawan West Ham United.
Pada pertandingan tersebut Man United sukses memetik kemenangan 4-1 dan memastikan diri lolos ke semifinal.
Sebelum laga tersebut, mantan kapten tim nasional Jerman dan Bayern Muenchen ini tidak masuk dalam skuat Mourinho sejauh musim ini.
Baca Juga:
- Menikahlah denganku, Lerby Eliandry!
- Arsenal Terhenti di Perempat Final, Wenger Dukung Southampton Juara Piala Liga
- Putra Sulung Zidane Cetak Gol di Laga Debut, Madrid Lolos
Dalam partai melawan West Ham, Schweinsteiger juga hanya tampil sebagai pemain pengganti pada menit ke-86.
Sebagai rekan satu tim, Ibrahimovic berharap Schweinsteiger bisa mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain.
"Saya turut senang karena situasi yang dialaminya tidak mudah. Ia sudah bekerja keras, tetap sabar, dan jelas tidak mudah secara mental khususnya saat Anda memiliki karier sepertinya," kata Ibrahimovic seperti dilansir Sky Sports.
"Ia sosok fantastis. Saya senang ia bisa kembali ke lapangan dan Anda bisa melihat suporter juga turut senang," ujar dia.
Amazing evening with a perfect result. Thanks for the warm welcome at Old Trafford! @ManUtd pic.twitter.com/cPSr1dIO8L
— Basti Schweinsteiger (@BSchweinsteiger) November 30, 2016
Dapat memainkan debut musim ini juga membuat Schweinsteiger senang. Terlebih saat mendapat sambutan hangat dari suporter di Old Trafford ketika ia akan memasuki lapangan.
"Malam luar biasa dengan hasil yang sempurna. Terima kasih untuk sambutan hangat di Old Trafford," ucap Schweinsteiger lewat akun Twitter pribadinya.
Di semifinal Man United akan melakoni pertandingan kandang dan tandang kontra Hull City pada 10 dan 24 Januari 2017.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar