Tottenham Hotspur pada Kamis (1/12/2016) resmi memperpanjang kontrak penyerang andalannya, Harry Kane, hingga 2022.
Menurut pemberitaan di Inggris, Kane juga menerima kenaikan gaji lebih dari 100.000 poundsterling (sekitar Rp 1,7 miliar) per pekan. "Semua orang mengetahui apa yang saya rasakan kepada klub ini," kata Kane.
"Sebuah perasaan spesial bisa menandatangani kontrak baru. Kami memiliki skuat luar biasa dengan pemain muda dan klub berjalan ke arah yang tepat," ujarnya.
Really happy to have signed a new deal. Big years ahead and signing a new contract is just the start. #COYS pic.twitter.com/K0LSfdmutc
— Harry Kane (@HKane) December 1, 2016
Sejauh ini, Kane telah mencetak 6 gol dari 10 penampilan di semua kompetisi meskipun sempat absen 10 pertandingan lantaran mengalami cedera pergelangan kaki.
Musim lalu, penyerang berusia 23 tahun tersebut merupakan pemain terseburu dengan torehan 25 gol di Premier League.
Kane sendiri merupakan pemain jebolan akademi Spurs. Dia menandai debut bersama tim utama saat melawan Hearts di Liga Europa pada Agustus 2011.
Sejak itu, Kane menjadi andalan bagi Spurs. Sejauh ini, dia telah mencetak 70 gol dari total 173 penampilan bersama Spurs.
We take you behind the scenes at Hotspur Way on the day @HKane signed a new contract with the Club... #COYS pic.twitter.com/Dq59At9NS8
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) December 1, 2016
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Tottenham Hotspur |
Komentar