Satu laga terpaksa tidak bisa dimainkan pada pekan ke-31 Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016. Pertandingan antara PS TNI kontra Sriwijaya FC (SFC) yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (2/12/2016), resmi ditunda.
Penundaan laga merupakan konsekuensi dari gim semifinal Piala AFF 2016 antara timnas Indonesia melawan Vietnam, Sabtu (3/12/2016), yang juga bakal menggunakan markas PS TNI tersebut.
Duel PS TNI versus SFC sempat ingin dipindahkan ke Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Namun Direktur Utama PT Gelora Trisula Semesta (GTS), selaku operator TSC, Joko Driyono, memastikan laga resmi ditunda, Selasa (29/11/2016).
Sementara itu, persaingan tim papan atas diprediksi semakin ketat dalam periode padat ini. Tersisa empat laga, kejar-kejaran poin tim tiga besar kian menggeliat.
Baca Juga:
- Video Mengharukan saat Striker Chapecoense Akan Menjadi Ayah
- Klub Lawan Berikan Gelar Copa Sudamericana kepada Chapecoense
- Neymar: Surga Bersukacita Menerima Chapecoense sebagai Juara
Pekan ini, pemuncak klasemen sementara akan bertandang ke markas Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (3/12/2016).
Untuk memberikan tekanan kepada Arema, Persipura Jayapura dalam misi wajib menang saat menjamu Bhayangkara FC di Stadion Mandala, Jayapura, Kamis (1/12/2016).
Tim peringkat ketiga, Madura United, juga kudu kembali ke trek kemenangan untuk menjaga kans juara. Fabiano Beltrame dkk bakal ditantang Semen Padang di Stadion Gelora Pamelingan, Pamekasan, Kamis (1/12/2016).
Berikut jadwal lengkap pekan ke-31 TSC 2016:
Rabu (30/11/2016)
- Persib Bandung vs Perseru Serui, Pukul 16.00 WIB (Live Indosiar).
- Persiba Balikpapan vs Persela Lamongan, Pukul 16.00 WIB.
Kamis (1/12/2016)
- Persipura Jayapura vs Bhayangkara FC, Pukul 14.00 WIB.
- Madura United vs Semen Padang, Pukul 16.00 WIB (Live Indosiar).
- Barito Putera vs Pusamania Borneo FC, Pukul 16.00 WIB.
Jumat (2/12/2016)
- Mitra Kukar vs Persija Jakarta, Pukul 21.00 WIB (Live SCTV).
Sabtu (3/12/2016)
- Bali United vs Arema Cronus, Pukul 18.30 WIB (Live SCTV).
- Persegres Gresik United vs PSM Makassar, Pukul 19.00 WIB.
(Keterangan: waktu dan tempat pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah sesuai keputusan PT GTS selaku operator TSC)
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | indonesiansc.com |
Komentar