Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melawan Madura United, Semen Padang Krisis Pemain

By Yosrizal - Rabu, 30 November 2016 | 22:22 WIB
Uji coba lapapangan pemain Semen Padang di stadion gelora Ratu Pamelengan pamekasan madura
YOS RIZAL/JUARA.NET
Uji coba lapapangan pemain Semen Padang di stadion gelora Ratu Pamelengan pamekasan madura

Ambisi Semen Padang untuk melunasi rasa penasaran guna meraih poin penuh dalam laga tandang harus menghadapi tantangan berat. Mereka datang tanpa tiga pemain inti ke kandang Madura United pada Kamis (1/12/2016) dalam lanjutan Sepakbola Torabika (TSC) pekan ke-31 di Stadion Gelora Ratu Pamellengan.

Yang paling rawan bagi tim berjuluk Kabau Sirah adalah lini belakang.

Soalnya, “tonggak gadang” asal Brasil, Cassio de Jesus harus absen .

Mantan pemain timnas junior Brasil itu harus opname di rumah sakit Semen Padang akibat menurunnya trombosit.

Tak hanya Cassio yang gagal berangkat bersama pemain lainnya ke Pulau Garam itu. Pemain belakang pengganti, Fabdri Imbri,  terakumulasi kartu kuning.

Untungnya, kondisi sang kapten, Hengky Ardiles, yang tak maksimal di dua pertandingan sebelumnya akibat cedera, sudah pulih dan siap kembali mengisi posisi yang sebelumnya digantikan Fandri.

Lalu siapa pengganti Cassio?

“Dengan kembalinya Hengky, Agus Prastyo bisa menggantikan Cassio. Pemain belakang memang tak banyak, tetapi cukup untuk mengisi posisi yang kosong akibat cedera, sakit, atau akumulasi,” terang pelatih Nilmaizar.

Derita SP belum cukup. Melawan tim asuhan mantan Asisten Nil Maizar di Piala AFF 2012 itu, juga kehilangan striker kecang, Muhammad Nur Iskandar.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X