Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Latihan Sudah Benar, Persegres Justru Kalah Saat Tanding

By TB Kumara - Senin, 28 November 2016 | 16:42 WIB
Striker Persegres, Patrick da Silva (kiri) berebut bola dengan pemain Bali United, Felsianus Bate di Stadion Tri Dharma, Gresik, Minggu (27/11/2016).
TB KUMARA/JUARA.NET
Striker Persegres, Patrick da Silva (kiri) berebut bola dengan pemain Bali United, Felsianus Bate di Stadion Tri Dharma, Gresik, Minggu (27/11/2016).

1, Minggu (27/11/2016). Kekalahan di kandang menjadi bahan evaluasi pelatih Eduard Tjong untuk laga berikutnya.

Eduard Tjong kecewa dengan hasil buruk timnya yang kehilangan poin penuh di kandang. Menurut eks pelatih timnas U-19 ini, permainan anak asuhnya tidak sesuai dengan yang diharapkannya.

Padahal, Eduard Tjong mengakui selama latihan pemainnya sudah menerapkan strategi dengan benar.

”Saya tentu saja kecewa dengan hasil ini, selama latihan pemain sudah menerapkan strategi dengan benar,” kata Edu, sapaan sang pelatih.

Edu pun menegaskan, anak asuhnya dilarang mengulang kesalahan laga itu pada pertandingan selanjutnya, Sabtu (3/12/2016). Pada laga itu, Persegres akan menjamu PSM Makassar.

Menuju laga kandang kontra PSM, Eduard Tjong pun akan melakukan evaluasi total kepada anak asuhnya.

”Melawan PSM Makassar mendatang, kami akan melakukan evaluasi yang menjadi kekurangan pada tim. Jujur jika kompetisi masih panjang, saya memilih mundur karena tidak sesuai target manajemen,” ucap Edu.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X