Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema Tetap di Puncak, Keberuntungan 'Bermain' untuk Mereka

By Ovan Setiawan - Sabtu, 26 November 2016 | 20:05 WIB
Wajah tegang pelatih Arema, Milomir Seslija saat timnya menjamu PS TNI di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (25/11/2016) malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Wajah tegang pelatih Arema, Milomir Seslija saat timnya menjamu PS TNI di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (25/11/2016) malam.

1 atas tamunya PS TNI pada Jumat (25/11/2016). Mereka pun tetap di puncak TSC 2016 dan merasakan keberuntungan pada laga terbarunya.

Sempat tertekan dengan kedudukan imbang 1-1, jantung pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija berdegup kencang. Untung, Hamka Hamzah membuat Arema memenangi laga melalui golnya.

Tak bisa dipungkiri dalam pertandingan tersebut, dewi fortuna berpihak kepada Arema. Betapa tidak, Arema sejak awal memiliki banyak peluang emas, tetapi gagal jadi gol.

Peluang-peluang itu mulai dari tembakan Cristian Gonzales yang melebar tipis hingga sepakan keras Nick Kalmar yang hanya membentur gawang PS TNI, yang dijaga kiper Dhika Bhayangkara.

”Pada pertandingan-pertandingan sebelumnya, sulit bagi Arema dalam meraih keberuntungan. Tetapi kali ini, kami beruntung. Yang penting, Arema menang,” ucap Milomir Seslija, pelatih asal Bosnia ini.


Kiper PS TNI, Dhika Bayangkara menyaksikan bola hasil sepakan pemain Arema di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (25/11/2016) malam. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Milo, sapaan Seslija, menganggap pertandingan melawan PS TNI tidak sesuai dengan prediksi banyak orang. Arema bakal mudah menang atas PS TNI.

Namun pada kenyataannya, PS TNI membuat pemain Arema kerja ekstra keras. Apalagi, Arema yang unggul 1-0 lewat gol penalti Gonzales pada menit ke-11 , harus kebobolan.

Mereka harus kemasukan gol penyama dari penyerang PS TNI, Aldino Herdianto pada menit ke-29.

Perjuangan Arema ini juga tidak dilalui dengan mudah. Beberapa pemain tidak dalam kondisi fit, Goran Gancev terpaksa harus absen dan digantikan oleh pemain muda Junda Irawan karena jatuh sakit.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X