Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liliyana Natsir Sempat Alami Sakit pada Lututnya

By Kamis, 24 November 2016 | 18:29 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, melakukan tos saat menjalani laga babak kedua melawan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang). Tontowi/Liliyana menang dengan 15-21, 21-17 dan 21-17 pada laga yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kamis (24/11/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, melakukan tos saat menjalani laga babak kedua melawan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang). Tontowi/Liliyana menang dengan 15-21, 21-17 dan 21-17 pada laga yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kamis (24/11/2016).

Pasangan ganda putri Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, belum terbendung pada Hong Kong Terbuka, 22-27 November.

Mereka melaju ke babak perempat final seusai mengatasi wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) dengan 15-21, 21-17 dan 21-17 pada laga babak kedua yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kamis (24/11/2016).

"Kami menang pengalaman dari lawan. Kami banyak mengakali bola saja dan bermain lebih taktis," kata Liliyana soal kunci kemenangannya.

"Pada gim pertama, kami masih takut saat bergerak di lapangan. Memasuki gim kedua, kami sudah menikmati permainan. Kami juga semakin yakin karena lawan mulai goyah permainannya," ucap Liliyana.

Liliyana sempat mengalami sakit pada lutut kanannya saat tampil pada China Terbuka pekan lalu. Meski belum pulih benar, Liliyana mengaku sudah bisa mengatasi hal tersebut.

Selanjutnya pada babak perempat final, Tontowi/Liliyana akan menghadapi pasangan baru asal China, Liu Cheng/Li Yinhui. Tontowi/Liliyana berharap bisa bermain maksimal dan kembali mendapatkan kemenangan.

"Kami berusaha maksimal karena Ci Butet (Liliyana Natsir) belum pulih benar. Kami akan bermain seperti tadi dan banyak berpikir di lapangan. Kami akan memanfaatkan angin yang sesuai dengan pukulan kami," aku Tontowi.

Ganda campuran Indonesia masih memiliki satu wakil yang akan bertanding pada babak kedua. Mereka adalah pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto yang menghadapi kombinasi baru, ganda campuran asal Jepang, Yugo Kobayashi/Misaki Matsutomo.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badmintonindonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X